Pep Guardiola Tegaskan MU Masih Jadi Pesaing Terkuat Perburuan Gelar

Manajer Manchester City, Pep Guardiola
Sumber :
  • Daily Mirror

VIVA – Manajer Manchester City, Pep Guardiola, menegaskan bahwa Manchester United masih menjadi pesaing terkuat tim asuhannya dalam memburu gelar Premier League 2020/2021. Hal itu karena MU memiliki pemain yang berkualitas di setiap lini.

MU Kasih Harga Tinggi, Napoli Ogah Rekrut Garnacho

ManCity dijadwalkan akan berjumpa MU pada pertandingan pekan ke-28 Premier League di Etihad Stadium, Minggu malam WIB, 7 Maret 2021. The Citizens tentunya lebih diunggulkan dalam laga nanti lantaran mereka baru saja mencatatkan 21 kemenangan beruntun di semua kompetisi.

Striker Manchester United, Marcus Rashford, di laga derby kontra ManCity

Photo :
  • Daily Mirror
Hasil Lengkap: Hattrick Amad Diallo Lambungkan MU, Real Madrid ke Perempat Final

Klub yang kuasai taipan Uni Emirat Arab itu kini berada di puncak klasemen sementara Premier League dengan perolehan 65 poin, atau unggul 14 angka dari The Red Devils yang sekarang duduk di posisi ketiga. Bahkan, mereka sudah disebut oleh banyak pihak sebagai kampiun Premier League musim ini.

Kendati demikian, Guardiola enggan menganggap sebelah mata kekuatan MU, karena ia menilai, skuad besutan Ole Gunnar Solskjaer itu masih menjadi salah satu penantang terberat timnya di musim ini dalam urusan perebutan juara Premier League.

Perwakilan Marcus Rashford Gelar Pertemuan dengan AC Milan

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, dan Pep Guardiola

Photo :
  • Daily Mail

"Pertandingan lawan MU hanya salah satu dari 38 pertandingan di Premier League. Namun, tentu saja, mereka adalah salah satu pesaing terberat kami dalam perburuan gelar. Mereka masih berada urutan atas klasemen," kata Guardiola, seperti dikutip Sports Mole, Minggu 7 Maret 2021.

"Semua orang tahu betapa pentingnya itu, tapi yang kami pikirkan hanya rencana permainan dan mengaplikasikannya dengan baik. Selanjutnya, kami akan mencoba memenangkan pertandingan," ujar manajer asal Spanyol tersebut.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta

Cepat Atau Lambat, Arsenal Bakal Datangkan Striker Baru

Mikel Arteta mengatakan Arsenal terbuka untuk mempercepat rencana transfer musim panas mereka setelah Bukayo Saka dan Gabriel Jesus cedera.

img_title
VIVA.co.id
19 Januari 2025