ManCity Tolak Bek Bayern Munich, Pilih Cari Penyerang Baru

Para pemain Manchester City merayakan gol ke gawang Brighton and Hove Albion
Sumber :
  • Daily Mirror

VIVA – Manchester City membantah ikut mengejar David Alaba, bek Bayern Munich. Kontrak pemain internasional Austria tersebut akan habis pada akhir musim 2020/2021 ini. 

Klasemen Premier League: Liverpool Gusur Man City di Puncak, Man Utd Posisi ke ....

Tidak hanya ManCity, Alaba juga dikaitkan dengan Real Madrid dan Liverpool. Namun, dalam beberapa pekan terakhir, muncul ManCity yang dikaitkan erat dengan Alaba. 

Dikutip dari four-fourtwo, hal ini sebenarnya tidak terlalu mengherankan. Sebab, Alaba dan manajer ManCity Pep Guardiola pernah bekerjasama sebelumnya. 

10 Negara yang Menawarkan Pendidikan Gratis untuk Mahasiswa Internasional

Sebelum menjadi manajer di The Citizens, Guardiola adalah pelatih Bayern. Dan diketahui, Guardiola sangat mengagumi Alaba. 

Bek Bayern Munich, David Alaba.

Photo :
  • Marca
6 Aplikasi Sertifikat Internasional Terbaik, Gratis dan Mudah!

ManCity sebenarnya masih cukup lemah di sisi bek kiri. Oleksandr Zinchenko dan Joao Cancelo yang biasa di pasang di posisi tersebut masih kurang maksimal.

Di sisi lain, Guardiola lebih fokus untuk mencari penyerang baru. Hal ini tidak terlepas dari akan habisnya kontrak Sergio Aguero pada musim panas tahun ini.  

Sementara itu, ManCity dikabarkan sudah mendapatkan pemain muda dari Fluminense. Kayky dan Metinho yang keduanya berusia 17 tahun. 

Pemain AC Milan rayakan kemenangan lawan Real Madrid

Hasil Lengkap Liga Champions: Real Madrid Dibantai AC Milan, Man City Hancur Lebur

Juara Liga Champions dalam dua musim terakhir, Manchester City dan Real Madrid sama-sama mengalami kekalahan telak.

img_title
VIVA.co.id
6 November 2024