MU Dihantui Rekor Mengenaskan Jelang Derby Manchester

Selebrasi para pemain Manchester United
Sumber :
  • Daily Mirror

VIVA – Manchester United sedang berusaha keras untuk menghindari rekor mengenaskan yang sudah berusia 90 tahun jelang laga derby Manchester melawan Manchester City dalam lanjutan Premier League 2020/2021. Pertandingan panas ini akan digelar di Old Trafford, pada Minggu 13 Desember 2020, dini hari WIB.

Pernyataan Erik Ten Hag Usai Dipecat Manchester United, Impian Saya Membawa Trofi, Sayangnya...

Pada awal musim ini, Ole Gunnar Solskjaer dikenal sebagai manajer yang kerap membawa MU meraih positif di laga tandang. Namun, mereka sering kesulitan untuk mendapatkan hasil positif saat bermain di kandang sendiri.

Tercatat, Setan Merah hanya mampu menang sekali menang dari 5 pertandingan kandang Premier League musim ini, sisanya 3 kalah dan 1 imbang. Jika ManCity menang di Old Trafford, MU akan menderita 4 kekalahan dari 6 pertandingan kandang pembuka mereka di Premier League untuk kedua kalinya.

Anak Buah Erik Ten Hag Berharap Tak Dipecat MU

Photo :
  • Fox Sports

Mengutip Sportsmole, Sabtu 12 Desember 2020, rekor memilukan itu pertama kali terjadi pada MU di musim 1930/1931. Saat itu, The Red Devils mengalami 4 kekalahan dari 6 pertandingan awal di liga.

Sudah Jelas MU Dipecundangi West Ham, Masih Saja Erik Ten Hag Bilang...

Selain itu, jika MU menyerah dari ManCity di laga nanti, maka mereka akan menelan lebih dari 3 kali kekalahan di kandang. Torehan tersebut terakhir kali dialami oleh Setan Merah pada musim 2001/2002 dan 2013/2014.

MU saat ini berada di peringkat ketujuh klasemen sementara Premier League dengan perolehan 19 poin. Mereka unggul satu poin atas ManCity yang berada di urutan ke-8.

Pemain Liverpool, Mohamed Salah rayakan gol

Klasemen Premier League: Liverpool Gusur Man City di Puncak, Man Utd Posisi ke ....

Liverpool naik ke puncak klasemen sementara Premier League, sedangkan Nottingham Forest menembus tiga besar seusai rampungnya sebagian besar laga pekan ke-10.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024