Kenapa Kiper Arsenal Gunakan Jersey Tandang di Laga Kontra Wolves

Arsenal ditumbangkan Wolverhampton Wanderers
Sumber :
  • twitter.com/premierleague

VIVA – Ada hal yang tidak biasa dalam pertandingan antara Arsenal melawan Wolverhampton dalam lanjutan Premier League 2020/2021, di Emirates Stadium, Senin 30 November 2020, dini hari WIB. Sebab, kiper Arsenal, Bernd Leno menggunakan jersey tandang The Gunners yang berwarna putih.

Ruben Amorim: Liverpool Lebih Baik, tapi Manchester United Bisa Menang

Biasanya, Leno mengenakan seragam kiper Arsenal yang berwarna hijau. Namun, dia terpaksa harus menggunakan jersey tandang Arsenal yang berwarna putih agar tidak aturan teknis Premier League.

Mengutip Mirror, alasan pemilihan seragam yang tak biasa tersebut dikarenakan penjaga Wolves, Rui Patricio juga menggunakan jersey yang berwarna hijau. Dalam aturan Premier League, kiper tidak boleh mengenakan serangan dengan warna sama, meski berada di ujung lapangan yang berbeda.

Pemain Klub Premier League Ini Siap Bela Timnas Indonesia, Tapi Sudah Terlambat!

Aturan ini memang didasari apabila ada salah satu penjaga gawang yang memberanikan diri untuk ikut maju ke depan ketika sepak pojok atau tendangan bebas. Makanya, agar tidak membingungkan, warna jersey masing-masing kiper harus berbeda.

Manchester United Terpaut 7 Poin dari Zona Degradasi, Ruben Amorim: Momen Terburuk, Kami Harus .....

Sebenarnya, tim yang harus mengalah adalah Wolves karena mereka berstatus sebagai tim tamu. Akan tetapi, skuad asuhan Nuno Espirito tidak membawa serangan alternatif yang membuat Arsenal menyulap jersey tandang mereka untuk dijadikan seragam kiper.

Arsenal pun mengonfirmasi perubahan seragam tersebut beberapa saat sebelum kick off. Namun, tidak dijelaskan lebih jauh mengapa mereka lebih memilih jersey tandang yang berwarna putih untuk dikenakan Leno.

Padahal, The Gunners masih memiliki seragam kiper lainnya yang berwarna. Sayangnya, warna hitam mungkin saja juga tidak boleh digunakan untuk saat itu karena sama seperti seragam wasit yang digunakan oleh Michael Oliver.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta

Cepat Atau Lambat, Arsenal Bakal Datangkan Striker Baru

Mikel Arteta mengatakan Arsenal terbuka untuk mempercepat rencana transfer musim panas mereka setelah Bukayo Saka dan Gabriel Jesus cedera.

img_title
VIVA.co.id
19 Januari 2025