MU Mau Pulangkan Eks Ban Serep Vidic dan Ferdinand dari Leicester

Pemain belakang Leicester City, Jonny Evans
Sumber :
  • Instagram/@lcfc

VIVA – Pertahanan masih menjadi masalah utama Manchester United sampai sekarang. Yang paling parah adalah mereka tidak memiliki bek tengah yang tangguh.

Ruud van Nistelrooy Pamit dengan Gemilang, Bikin MU Lupa Rasanya Kalah

Beberapa nama sudah didatangkan. Namun hasilnya masih di luar harapan.

Pada awal musim MU didesak memboyong penggawa top dan pastinya mahal. Sayangnya, manajemen tetap keukeh tidak mendatangkan pemain untuk menambal posisi tersebut.

Man United Ngamuk Usai Ditinggal Erik Ten Hag, Begini Kata Ruud Van Nistelrooy

Sekarang isu soal perekrutan bek tengah kembali mencuat. Menariknya, yang dihubungkan justru pemain yang pernah dibuang oleh MU.

Baca juga: MU Selangkah Lagi Dapatkan Gelandang Super AC Milan

Manchester United Rela Rugi demi Harry Maguire Pergi

Laporan The Sun, manajer Ole Gunnar Solskjaer sedang membaca kemungkinan memulangkan Jonny Evans. 'Setan Merah' tertarik memakai jasa pemain Leicester City itu lagi untuk musim depan.

Photo :
  • Mirror

Peluang MU lumayan terbuka. Sebab kontrak Evans dengan Leicester tinggal sampai Juni 2021 mendatang.Artinya, jika gagal memperpanjang, MU bisa memboyongnya secara gratis.

Pembahasan kesepakatan anyar Evans dengan The Foxes memang sudah dimulai. Cuma hingga kini belum ada kejelasan sama sekali.

Evans merupakan pemain akademi MU. Dia meninggalkan Old Trafford pada 2015 silam dan bergabung dengan West Brom Albion, sebelum dua tahun lalu memutuskan pindah ke Leicester.

Ketika di MU dulu, Evans memang lebih sering menjadi cadangan. Dia punya kesempatan bermain ketika Nemanja Vidic atau Rio Ferdinand sedang berhalangan turun karena cedera atau hal lain.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya