Kiper Utama Chelsea Cedera, Lampard Masih Ogah Turunkan Kepa

Kiper Chelsea, Edouard Mendy.
Sumber :
  • Evening Standard

VIVA – Kabar buruk menghampiri Chelsea setelah salah satu pemain andalannya cedera usai membela negaranya pada jeda internasional. Adalah kiper Edouard Mendy yang harus menepi dari lapangan usai membela Timnas Senegal.

Cepat Atau Lambat, Arsenal Bakal Datangkan Striker Baru

Mendy mendapatkan cedera di bagian paha ketika menjalani latihan bersama Timnas Senegal jelang menghadapi Maroko. Nahas, dia harus pulang lebih cepat lantaran cedera tersebut.

Dia langsung kembali ke Inggris guna menjalani pemulihan bersama Chelsea. Menurut laporan terbaru, Mendy berpotensi absen setidaknya selama dua pekan.

Ruben Amorim: Liverpool Lebih Baik, tapi Manchester United Bisa Menang

Kondisi ini jelas membuat manajer Frank Lampard pusing. Bagaimana tidak, The Blues bakal menghadapi jadwal yang sibuk dengan menghadapi tim kuat.

Mulai dari Southampton, Sevilla, Manchester United, Krasnodar, dan Burnley. Menjadi sebuah kerugian besar bagi Chelsea harus tampil tanpa sang kiper utama.

Hasil Lengkap: Man City Menang Telak, Chelsea dan Arsenal Tertahan, Klubnya Jay Idzes ....

"Mendy tak akan fit untuk laga besok. Kami harap dia tak akan absen terlalu lama," kata Lampard dikutip The Sun.

Kendati demikian, Lampard enggan membocorkan siapa yang akan jadi deputi Mendy di laga kontra Soton. Padahal, dia masih memiliki Kepa Arrizabalaga dan Willy Cabalero.

"Saya akan mengambil keputusannya sendiri sesegera mungkin," jelas dia.

Pemain PSKC Cimahi, Joao Rodriguez

Hadapi 8 Besar Liga 2, PSKC Cimahi Rekrut Striker Jebolan Chelsea

PSKC Cimahi mengumumkan perekrutan Joao Leandro Rodriguez Gonzalez

img_title
VIVA.co.id
19 Januari 2025