Manchester United Tak Sungkan Pecat Solskjaer

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
Sumber :
  • twitter.com/ManUtd

VIVA – Masa depan Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer Manchester United sedang goyang. Isu pemecatan santer tersiar seiring penampilan mengecewakan penggawa Setan Merah.

Elkan Baggott Terpantau Aktif Latihan di Tim Utama Ipswich Town, Debut di Premier League 2024-2025?

Puncaknya ketika MU dibantai habis Tottenham Hotspur dalam lanjutan Premier League akhir pekan kemarin. Mirisnya, MU digulung 1-6 di kandang sendiri, untungya para suporter tak hadir ketika itu ke Old Trafford karena pandemi COVID-19.

MU kini terdampar di papan bawah klasemen, tepatnya di peringkat ke-16 karena cuma mengoleksi tiga poin dari tiga pertandingan.

Ole Gunnar Solskjaer Ungkap Ada Bintang Man Utd Bocorkan Rahasia Klub, Kenapa?

Pemain Tottenham Hotspur, Tanguy Ndombele mencetak gol ke gawang MU

Baca Juga: Dennis Rodman Minum Bir dengan Trump dan Ikut Pesta Liar Kim Jong-un

Erik ten Hag Bakal Kehilangan Rekrutan Terakhir Man Utd Ole Gunnar Solskjaer

Melansir Mirror, MU saat ini sedang mempertimbangkan masa depan Solskjaer. CEO Manchester United, Ed Woodward dikabarkan tak segan-segan memecat Solskjaer meskipun dia berstatus sebagai legenda klub.

Solskjaer akan dinilai dalam beberapa pertandingan ke depan, jika hasilnya masih sama, nasib Solskjaer akan sama seperti para pendahulunya yakni Jose Mourinho, David Moyes dan Louis van Gaal.

Di sisi lain, nama-nama manajer pengganti Solskjaer pun telah berseliweran. Salah satunya adalah mantan manajer Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino.

Juru taktik asal Argentina itu saat ini masih menganggur setelah hampir setahun didepak Tottenham Hotspur. Namun, MU harus gerak cepat, karena Manchester City juga berencana merekrut Pochettino untuk menggantikan Pep Gaurdiola.

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, dan David De Gea

Baca Juga: De Bruyne Akui Inggris Ngeri, Harusnya Juara Eropa dan Piala Dunia

Pochettino dianggap pas sebagai pengganti Guardiola di ManCity. Gaya melatih dan kepemimpinannya yang luwes, dirasa manajemen ManCity, mirip dengan Guardiola dan bisa memberikan pengaruh positif di ruang ganti.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya