MU Kirim Tawaran Akhir untuk Jadon Sancho, Nominalnya Gila

Winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho
Sumber :
  • Daily Mail

VIVA – Manchester United mengerahkan berbagai macam cara untuk bisa mendapatkan bintang Borussi Dortmund, Jadon Sancho. Langkah gila mereka tempuh dengan tawaran yang tidak masuk akal, yaitu 90 juta poundsterling atau setara dengan Rp1.7 triliun.

Ancelotti: Real Madrid Bisa Bekuk Dortmund Jika ....

Rinciannya adalah 75 juta poundsterling dipembayaran awal, dan 15 juta poundsterling menyusul dengan status add-ons. 

Baca juga: MU Bakal Rugi Besar Tak Berani Boyong Sancho Musim Ini

Hasil Lengkap: Inter Milan dan Real Madrid Menang, Borussia Dortmund Tumbang

Dilansir Mirror, itu merupakan tawaran terakhir yang diberikan oleh Setan Merah kepada Dortmund. Jika kembali tidak digubris, MU angkat tangan. 

Dortmund sebelumnya memberikan banderol harga sebesar 108 juta poundsterling. Masih ada selisih sekitar 18 juta poundsterling lagi. 

Klasemen Liga Champions: Borussia Dortmund di Puncak, Kejutan Brest, Real Madrid Papan Tengah

Winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho

Sebenarnya bagi Executive Vice Chairman Manchester United, Ed Woodward tawaran 90 juta poundsterling dinilai kemahalan. Mengingat saat ini ekonomi klub sedang terjun bebas dampak dari pandemi COVID-19. 

Namun karena desakan publik Old Traford, langkah ini ditempuh. Akankah Dortmund menerima tawaran fantastis ini?

Pemain Juventus rayakan kemenangan

Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Bekap Dortmund, Juventus Hancurkan Manchester City

Hasil lengkap pertandingan sepakbola semalam hingga Kamis dini hari WIB, meliputi pertandingan dari Liga Champions, Liga Europa, Piala Interkontinental, Piala AFF, Liga 1

img_title
VIVA.co.id
12 Desember 2024