Van de Beek Pilih Nomor Punggung 34 di MU, Abdelhak Nouri Terharu
- Twitter/@ManUtd
VIVA – Mantan pemain Ajax Amsterdam, Abdelhak Nouri, menangis bahagia ketika mengetahui Donny van de Beek memilih nomor punggng 34 dengan klub barunya Manchester United. Van de Beek baru saja resmi menjadi pemain MU pada Rabu 2 September 2020, waktu setempat.
Pemain berkebangsaan Belanda itu menjadi milik Setan Merah setelah menyelesaikan proses transfer senilai 45 juta euro (Rp786 miliar) dari Ajax. Van de Beek menandatangani kontrak selama 5 tahun dengan MU.
Sementara, Abdelhak Nouri merupakan mantan pemain Ajx yang mengalami koma selama hampir tiga tahun. Peristiwa tersebut yerjadi saat pertandingan persahabatan antara ajax melawan Werder Bremen pada tahun 2017 silam.
Baca Juga: Bangun dari Koma, Ajax Malah Putus Kontrak Abdelhak Nouri
Nouri, yang mengenakan nomor punggung 34 selama di Ajax telah bangkit dari komanya. Ia dilaporkan telah mampu berkomunikasi kembali dengan keluarganya, meski hanya melalui gerakan mulut dan alisnya.
Ayah Nouri, Mohammed, mengungkapkan, respons sang putra saat Van de Beek menelepon untuk memberi tahu bahwa ia akan menggunakan nomor punggung 34. Nomor itu memang dipilih Van de Beek untuk menghormati Nouri.
"Donny menelepon saya. Dia bertanya apakah saya tidak masalah karena dia akan mengenakan nomor punggung 34. Dan saya katakan dia harus melakukannya. Saya sangat bangga dia akan melakukan hal itu," kata Mohammed, kepada stasiun televisi Belanda, NOS.
Mengutip Sport Witness, Mohammed mengatakan, bahwa anaknya merasa sangat bahagia ketika mendengar kabar sebagian mantan rekan setimnya mengenakan nomor 34. Bahkan, kata Mohammed, putranya sampai meneteskan air mata.
Baca Juga: Cerita Pilu di Balik Nomor Punggung Pemain Anyar MU Donny van de Beek
"Dia meneteskan air mata kebahagiaan di pipinya dan jelas terharu saat mendengan suara Donny. Kami pun telah menganggap Donny seperti anak laki-laki kami," ujarnya.
"Semua orang di rumah kami sangat emosional, dan senang dengan transfer Donny yang luar biasa. Itu adalah sebuah hari yang istimewa," tuturnya.
Nouri merupakan salah satu talenta muda milik Ajax yang paling menjanjikan penampilannya. Dia tumbuh bersama Van de Beek dan kedua pemain tersebut telah menjadi sahabat setia.