MU Tebus Sancho Rp2 Triliun, Gajinya Butiran Debu Lionel Messi

Winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho
Sumber :
  • Instagram/@sanchooo

VIVA – Jadon Sancho dikabarkan hampir bergabung dengan Manchester United setelah Borussia Dortmund sepakat dengan tebusan 108 juta poundsterling atau sekitar Rp2 triliun.

Sancho diikat kontrak berdurasi lima tahun dan akan mendapatkan gaji 340 ribu poundsterling atau sekitar Rp6,5 miliar per pekan. 

Gaji tersebut masih sangat kecil dibandingkan dengan megabintang asal Argentina, Lionel Messi. Di Barcelona, Messi mendapatkan gaji sebesar 7,3 juta poundsterling per bulan atau sekitar Rp133,8 miliar. Jika dirinci, per pekannya Messi mendapatkan Rp33 miliar.

Melansir Daily Mail, MU bakal merampungkan pembayaran Sancho dengan cara dicicil.  Untuk pembayaran pertama, MU akan memberikan £61 juta kepada Dortmund.

Sancho diperebutkan tiga klub (Foto: Alex Gotsschalk/Gettyimages)

Lalu sisanya sebesar £44 juta, akan dicicil dalam dua tahapan. Tahap pertama dibayarkan pada 2021 mendatang sebesar £26,5 juta. Dan, sisanya dilunasi pada 2022.

Selain diganjar gaji Rp6,5 miliar, Sancho juga bakal mendapatkan jatah spesial dari MU. Pemain 21 tahun tersebut bakal diberikan nomor punggung keramat (nomor 7).

Nomor 7, yang kerap dipakai bintang-bintang macam Eric Cantona, David Beckham, dan Cristiano Ronaldo, bakal diberikan kepada Sancho.

Lionel Messi Lagi Gacor-gacornya, Cristiano Ronaldo Makin Ketinggalan

Penyerang Manchester United, Alexis Sanchez

Namun, itu terserah pada Sancho mau menerima nomor tersebut atau tidak. Pasalnya, tiga pemakai terakhir nomor ini, Antonio Valencia, Angel Di Maria, dan Alexis Sanchez, sempat merasa keberatan beban karena kesakralannya.

Fantastis, Ini Pemain Terkaya di Dunia yang Pendapatannya Dua Kali Lebih Besar dari Lionel Messi

Sanchez paling parah. Dibeli mahal-mahal dari Arsenal, dia malah jadi pesakitan di MU dan terkesan sangat tidak layak memakai nomor 7.

Baca Juga:

Bikin Hattrick di Timnas Argentina, Lionel Messi Masih Ngerasa Kayak Bocil

Gawat, Penghancur Mike Tyson di Depan Muhammad Ali Ajak Perang Lagi
Remuk Hati Mike Tyson Mengenang Anak Tewas di Tempat Gym
Sadis, Penampakan Seragam Tempur Manchester United 2020/2021

Pemain Inter Miami, Lionel Messi

Gol Lionel Messi Sia-sia! Inter Miami Disingkirkan Atlanta United, Gagal Juara MLS Cup 2024

Nasib tragis dialami Inter Miami di partai playoff MLS 2024. Menyandang status juara Supporters's Shield alias musim reguler, Lionel Messi cs justru langsung tumbang

img_title
VIVA.co.id
10 November 2024