Chelsea Siapkan Rp957 Miliar untuk Gaet Kiper Timnas Inggris

Kiper Burnley, Nick Pope.
Sumber :
  • Sportsmole

VIVA – Penampilan Kepa Arrizabalaga di bawah mistar gawang Chelsea jauh dari kata memuaskan dalam beberapa pertandingan terakhir. Bahkan, manajer Chelsea, Frank Lampard menyebut, Kepa sudah tidak memiliki masa depan yang cerah di Stamford Bridge.

Pernyataan ini tentunya memunculkan spekulasi bahwa Chelsea akan mencari kiper baru bursa transfer. Teranyar, The Blues dikabarkan telah melayangkan penawaran kepada penjaga gawang tim nasional Inggris, Nick Pope, yang kini memperkuat Burnley.

Chelsea tertarik terhadap penampilan Pope yang bermain gemilang sepanjang Premier League 2019/2020. Ia mencatatkan 15 kali clean sheet dan hanya kalah dari penjaga gawang Manchester City, Ederson, yang meraih gelar kiper terbaik Premier League musim ini.

Mengutip Daily Star, Chelsea dilaporkan telah menyiapkan dana senilai 50 juta poundsterling (Rp957 miliar) untuk membawa Pope ke Stamford Bridge. Sebab, Burnley tak ingin melepas Pope dengan harga murah karena mereka membutuhkan dana segar untuk memperkuat skuad.

Sementara itu, Pope sendiri dinilai lebih layak untuk pindah ke klub papan atas Premier League. Hal tersebut akan membat dirinya lebih unggul dalam persaingannya memperebutkan posisi kiper utama timnas Inggris dengan Jordan Pickford.

Meskipun banyak menghabiskan waktu bersama klub tidak terkenal, kehadiran kiper berusia 28 tahun itu dianggap dapat menyelesaikan masalah lini pertahanan Chelsea. Terlebih, dalam beberapa musim terakhir, The Blues menjadi tim papan atas yang mudah kebobolan.

Baca Juga:

Greg Nwokolo Murka ke Pemain Indonesia saat Melawan Chelsea, Kenapa?

Chelsea Gagal Juara Piala FA, Lampard Ngamuk ke Wasit

Momen Winger Arsenal 'Ngolongin' Pemain Chelsea

5 Momen Terbaik di Boxing Day Premier League, Nomor 3 Legend Banget
Miljan Skrbic

Madura United Masih Incar Pemain Baru Lagi, Miljan Skrbic Jadi Incaran

Madura United Masih Incar Pemain Baru Lagi, Miljan Skrbic Jadi Incaran

img_title
VIVA.co.id
9 Januari 2025