Lampard Ingin Hudson-Odoi Bekerja Lebih Keras
- instagram.com/calteck10/
VIVA – Pemain muda Chelsea, Callum Hudson-Odoi menandantangani kontrak baru selama lima tahun. Manajer Chelsea, Frank Lampard pun memperingatkan kepada pemain berusia 18 tahun ini untuk selalu bekerja keras.Â
Dikutip dari Foxsport, sebelum menandatangani kontrak yang membuatnya tetap berada di Stamford Bridge sampai 2024 ini, Hudson-Odoi menjadi pemain yang dilirik banyak klub. Sebut saja Bayern Munich yang sangat menginginkan Hudson-Odoi.Â
Lampard berhasil meyakinkan Hudson-Odoi tetap berada di Chelsea. Lampard mengatakan, pemain internasional Inggris ini merupakan bagian dari rencananya.Â
"Ia adalah akan muda yang baru saja melewati akademi. Klub telah bekerja keras dengannya. Ia juga telah bekerja keras untuk bisa masuk ke tim utama," kata Lampard.Â
"Ia telah menunjukkan kepada kami bakat yang ia miliki. Kerja keras murni yang akan membawanya berhasil. Sekarang setelah tanda tangan kita mendapatkannya dan bisa bekerja dengannya," tambah Lampard.Â
Lampard dan Hudson-Oddoi bertemu dan berbicara empat mata selama masa pra musim. Menurut Lampard, salah satu pembicaraan yang dibahas adalah soal bagaimana ia memandang Chelsea.Â
"Semoga Hudson-Odoi bisa melihat pemuda lain di sekitarnya yang mendapatkan kesempatan. Mereka berhasil karena bekerja keras di pra musim," jelasnya.Â
Â