Siasat Manchester City Sukses Bikin Joao Cancelo Tinggalkan Juventus
- mancity.com
VIVA – Manchester City merekrut Joao Cancelo dari Juventus pada Kamis 8 Agustus 2019 dini hari WIB. Pemain asal Portugal itu dikontrak hingga 2025 mendatang.
Cancelo berposisi sebagai bek kanan. Usianya masih 25 tahun, tapi sudah memiliki banyak pengalaman. Memulai karier bersama Benfica, dia kemudian pindah ke Valencia.
Sempat dipinjamkan ke Inter Milan, Cancelo kemudian direkrut Juventus pada 2018. Semusim bersama Si Nyonya Tua, ManCity lantas membajaknya dengan sistem tukar tambah. Mereka memberi uang ditambah Danilo.
Cancelo membeberkan keputusannya meninggalkan Juventus dan bergabung dengan ManCity tak lepas dari peran Bernardo Silva, rekannya di Timnas Portugal. Dalam beberapa kesempatan, dia diceritakan bagaimana rasanya bermain bersama The Citizens.
"Kadang-kadang kami berbicara mengenai ini dalam. Dia berbicara keapda saya, ini adalah klub yang luar biasa dan atmosfernya sangat bagus," kata Cancelo, dikutip dari laman resmi klub.
"Itulah salah satu alasan mengapa saya memutuskan untuk datang ke sini," imbuh pemain kelahiran Barreiro, Portugal itu.
Hubungan Cancelo dengan Bernardo sudah terjalin lama. Keduanya bermain bersama di Benfica. Tak pelak keduanya kini merasa senang bisa kembali bersama di ManCity.
"Dia adalah pemain yang saya idolakan. Saya ingat, Bernardo dan saya bermain dalam tim yang sama di Benfica, dan sekarang saya sangat senang bisa kembali bersamanya," tuturnya.