Awas Jangan Terbuai Liverpool

Para pemain Liverpool merayakan gol Roberto Firmino ke gawang FC Porto
Sumber :
  • Twitter/@LFC

VIVA – Keputusan Premier League untuk melanjutkan kompetisi yang sempat terhenti karena pandemi virus Corona COVID-19 menjadi kabar baik bagi Liverpool.

Klub Utama Elkan Baggott Ipswich Town Datangkan Gelandang Manchester City

Itu artinya, Liverpool berpeluang besar mengakhiri penantian 30 tahun tanpa juara Premier League. Keberhasilan itu sudah di depan mata, Liverpool nyaman di puncak klasemen dengan poin 82 poin dari 29 pertandingan.

Liverpool memiliki keunggulan poin yang jauh dari Manchester City di peringkat kedua yang baru mengoleksi 57. Itu artinya, Liverpool dan The Citizens terpisahkan oleh jarak 25 angka.

Dipinjamkan ke Blackpool FC, Elkan Baggott Dilatih Mantan Asisten Steven Gerrard

Bintang Liverpool, Mohamed Salah.

Liverpool hanya membutuhkan dua kemenangan lagi untuk mengunci gelar juara. Namun demikian, manajer Liverpool, Juergen Klopp justru mewanti-wanti para pemainnya.

Keputusan Juergen Klopp soal Jadi Pelatih Timnas Amerika Serikat

Dia menegaskan Liverpool belum aman untuk meraih gelar juara. Oleh karena itu, ia menegaskan Jordan Hendersen cs tidak boleh terbuai dengan situasi yang seakan menguntungkan mereka ini.

"Kami belum juara dan kami tahu itu. Kami tahu kami dekat dengan trofinya tapi dekat saja itu belum juara. Ada 27 poin tersisa untuk kami dan kami akan mencoba segala cara untuk meraih semuanya. Kami masih belum juara," kata Klopp, dikutip BBC.

"Kami tak ingin berhenti menang setelah dua pertandingan atau apapun itu. Saya tak melihat hasil-hasil tertulis begitu saja di bintang-bintang di atas sana, kami harus bekerja sangat keras," sambungnya.

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp.

Premier League akan dibuka kembali pada 17 Juni dengan dua pertandingan sekaligus yaitu Aston Villa vs Sheffield United dan Manchester City vs Arsenal. 

Dua laga tersebut akan memulai kembali liga yang ditangguhkan sejak 13 Maret lalu. Jadwal terbaru rencananya akan diumumkan dalam waktu dekat. Klopp mengaku tidak sabar menanti jadwal baru dirilis. 

"Itu yang kami tunggu selama ini. Tentu lebih menarik ketika kita tahu akan bermain di mana dan kapan, waktu adalah hal yang sangat penting karena kami harus merencanakan perjalanan dan lain-lain," ucapnya.

Baca Juga:

FIFA Meradang Kesedihan untuk George Floyd Malah Terancam Sanksi

Heboh Jadi Bidikan Klub Thailand, Febri Hariyadi Akhirnya Buka Suara

Parah, Mantan Pemain Arsenal Diduga Cabuli Anak 14 Tahun

Manajer Liverpool, Juergen Klopp

Juergen Klopp Resmi Gabung Red Bull

Kini, setelah beristirahat dari hiruk pikuk sepakbola, Juergen Klopp telah kembali. Dia resmi menjabat sebagai kepala sepakbola global tim Red Bull pada Rabu 9 O

img_title
VIVA.co.id
9 Oktober 2024