Tottenham Nekat Mau Bajak Gelandang Andalan Barcelona

Rekrutan baru Barcelona, Arthur Melo.
Sumber :
  • marca

VIVA – Pandemi virus corona menghentikan kompetisi sepakbola. Meski begitu, untuk urusan transfer pemain isunya tetap saja marak.

Lebih Cepat dari Cristiano Ronaldo! Robert Lewandowski Tembus 100 Gol di Liga Champions

Salah satu yang bikin heboh adalah Tottenham Hotspur yang mau melabuhkan pemain Barcelona, Arthur Melo.

Baca juga: Ada Konflik dengan Klopp, Mane Bisa Cabut dari Liverpool

Gawang Barcelona Bobol karena Kebodohan, Kemenangan di Depan Mata Sirna Begitu Saja

Laporan The Sun, manajer Jose Mourinho yang nekat mau memboyong Arthur. Dia melihat sang pemain cocok dengan kebutuhan lapangan tengah The Lilywhites ke depan.

Menariknya, keinginan Tottenham mendatangkan Arthur seperti tidak mengukur diri. Mereka hanya modal tekad bulat buat menggaetnya.

Bintang Barcelona Gavi Kritik Rekan Setimnya Gara-gara Diimbangi Celta Vigo

Gelandang Barcelona, Arthur Melo

Banyak halangan yang datang buat Tottenham. Mulai dari pihak Barcelona yang ogah melepas pemainnya itu karena merupakan salah satu calon bintang masa depan.

Arthur digadang-gadang menjadi roh baru lapangan tengah Barcelona menggantikan Xavi Hernandez yang sudah pergi beberapa waktu lalu. Belum lagi dari sang pemain yang mengaku sangat betah di Camp Nou dan belum berpikir hengkang.

Kalau pun Barcelona mau melepas, Tottenham harus sadar bahwa mereka tidak sendirian menunggu momentum itu. Ada sejumlah klub lain yang sudah mengantre di awal.

Sebut saja Inter Milan. Klub itu lebih diunggulkan karena punya nilai tawar, yakni membarter Arthur dengan penyerang Lautaro Martinez yang belakangan diburu oleh Los Azulgranas.

Lamine Yamal rayakan gol ke gawang Real Madrid

Lamine Yamal Raih Golden Boy, Barcelona 'Tukang Poles' Bakat Muda yang Sukses

Barcelona tak berhenti mengorbitkan pemain muda berbakat. Kali ini ada sosok Lamine Yamal yang dipastikan menerima gelar Golden Boy --pemain muda terbaik- tahun 2024.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024