Masih Cedera, Harry Kane Jadi Incaran Madrid dan Juventus

Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane.
Sumber :
  • Twitter/@SpursOfficial

VIVA – Meski mengalami cedera, namun ternyata Harry Kane, penyerang Tottenham Hotspur masih menjadi incaran. Setidaknya Juventus dan Real Madrid yang sudah menyatakan minatnya untuk memboyong Kane di bursa musim panas nanti. 

Kane sendiri sudah absen dari pertandingan sejak awal tahun ini. Ia mengalami cedera hamstring, dan kini sudah mulai berlatih ringan. 

Dikutip dari Dailymail, pemain berusia 26 tahun ini masa kontraknya di Tottenham masih cukup lama. Ia masih memiliki kontrak sampai musim panas 2024. 

Sebelum cedera, Kane telah mencetak 17 gol dari 25 penampilan di semua kompetisi yang diikuti oleh Tottenham. Sejauh ini, Kane merupakan pencetak gol terbanyak di Tottenham dengan 278 gol dari 181 penampilan. 

Namun pemain asli dari akademi Tottenham ini belum pernah merasakan juara bersama klubnya. Salah satu prestasi terbaiknya adalah menjadi finalis Liga Champions musim lalu. 

Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane

Musim ini, Tottenham harus terhenti langkahnya di babak 16 besar Liga Champions. Kemudian di Premier League sudah tertinggal jauh dari pemuncak klasemen Liverpool, di mana kompetisi saat ini sedang ditunda karena virus Corona COVID 19. 

Jika penyerang internasional Inggris menerima pinangan Juventus atau Madrid, maka kemungkinan untuk meraih trofi bisa saja terbuka. Namun untuk memboyong Kane keluar dari Tottenham tentu saja harganya tidaklah murah. 

Pernyataan Erik Ten Hag Usai Dipecat Manchester United, Impian Saya Membawa Trofi, Sayangnya...

Nilai transfernya dikabarkan mencapai £135 juta (sekitar Rp2,4 triliun). 

Baca juga:

Anak Buah Erik Ten Hag Berharap Tak Dipecat MU

Pesan Pemain Napoli untuk Dokter di Italia

Setelah Paspor Palsu, Ronaldinho Kini Diselidiki Kasus Pencucian Uang?

Sudah Jelas MU Dipecundangi West Ham, Masih Saja Erik Ten Hag Bilang...
Bukayo Saka saat Arsenal menghadapi West Ham United

Banyak Gol yang Dicetak ke Gawang Lawan Bikin Arsenal Menikmati Permainan

Arsenal mencetak lima gol ke gawang West Ham United dalam pertandingan lanjutan Premier League, Minggu dini hari WIB 1 Desember 2024.

img_title
VIVA.co.id
1 Desember 2024