Van Dijk Takut Liverpool Pesta Juara di Stadion Kosong karena Corona

Manajer Liverpool, Juergen Klopp, memeluk Virgil van Dijk
Sumber :
  • Twitter/@LFC

VIVA – Bek Liverpool, Virgil Van Dijk takut timnya merayakan keberhasilan menjuarai Premier League 2019/2020 di stadion yang kosong.

Bertarung Pulihkan Pandemi, Jalan Terjal Pemerintah Indonesia Bangkit dari Belenggu COVID-19

Premier League resmi ditunda hingga 3 April 2020. Penundaan tak lepas dari maraknya wabah virus Corona Covid-19 di Inggris. Bahkan, sejumlah pemain dan manajer klub sudah dinyatakan positif terjangkit virus Corona. 

Virus Corona juga membuat Van Dijk khawatir. Liverpool saat ini berpeluang besar menjadi juara setelah menanti tiga dekade. The Reds kini nyaman di puncak klasemen dengan poin 82. Liverpool berjarak 25 angka dari Manchester City di peringkat kedua.

Klub Utama Elkan Baggott Ipswich Town Datangkan Gelandang Manchester City

Liverpool berpeluang besar menyegel gelar Premier League pada 5 April mendatang saat bertandang ke Etihad Stadium untuk menghadapi Manchester City. Tambahan tiga angka akan membuat Liverpool berjarak 28 poin. Dengan jarak itu, ManCity tak bisa mengejar Liverpool meski masih ada delapan pertandingan tersisa.

Baca Juga: Kado Indah Ulang Tahun ke-87, Persib Pimpin Klasemen Usai Gasak PSS

Dipinjamkan ke Blackpool FC, Elkan Baggott Dilatih Mantan Asisten Steven Gerrard

Akan tetapi, yang ditakutkan Van Dijk adalah suporter tak diizinkan lagi datang ke stadion untuk antisipasi penyebaran virus Corona. 

"Jika kami juara di stadion kosong dan para penggemar tidak ada di sana, saya akan bersedih. Jelas, jika tidak ada penggemar di stadion, maka itu akan menjadi pukulan berat. Tidak ada yang ingin bermain tanpa suporter," kata Van Dijk, dikutip The Guadians.

"Sampai keputusan dibuat tentang bagaimana kami melanjutkan pertandingan, maka kami hanya harus menghadapinya. Tapi ketika itu terjadi, kami akan membawa gelar itu ke penggemar kami, pasti," sambungnya.

Virus Corona menyerang sejumlah figur sepakbola Inggris. Manajer Arsenal Mikel Arteta dan pemain Chelsea Callum Hudson-Odoi menjadi dua orang pertama yang dinyatakan positif terjangkit. Akibatnya, seluruh aktivitas sepakbola Inggris dihentikan sementara. 

"FA, Premier League, EFL dan Barclays Liga Super FA Wanita dan Kejuaraan FA Wanita secara kolektif telah sepakat untuk menunda pertandingan di Inggris hingga 3 April paling awal" tulis pernyatan resmi dari laman EFL.

"Langkah ini telah ditinjau, dan telah diambil karena semakin banyak klub yang melakukan langkah untuk mengisolasi pemain dan staf mereka karena virus COVID-19," sambung pernyataan itu.

Baca Juga: 

Cegah Corona, Stadion SJH Disemprot Disinfektan Jelang Persib Vs PSS

Pemain Ini Bikin Zidane Bingung Boyong Pogba ke Real Madrid

Duh Cantiknya Michela Persico, Pacar Bek Juventus yang Positif Corona

Manajer Liverpool, Juergen Klopp

Juergen Klopp Resmi Gabung Red Bull

Kini, setelah beristirahat dari hiruk pikuk sepakbola, Juergen Klopp telah kembali. Dia resmi menjabat sebagai kepala sepakbola global tim Red Bull pada Rabu 9 O

img_title
VIVA.co.id
9 Oktober 2024