Liverpool Dipuji Setinggi Langit, Klopp Bertindak Serendah Bumi
- sportlife.news
VIVA – Musim 2018/2019 Liverpool menjelma sebagai tim yang sulit dikalahkan. Meski gagal menjadi juara Premier League, lantaran finis di peringkat kedua, Liverpool berjaya di level Eropa.
Musim lalu, Liverpool benar-benar menjadi perbincangan dunia. Mereka sukses meraih gelar Liga Champions setelah musim 2017/2018 juga sebagai runner up.
Liverpool di partai final sukses mengalahkan klub asal Inggris lainnya, Tottenham Hotspur, pada babak final dengan skor 2-0. Kesuksesan Liverpool berlanjut ke Piala Dunia Klub. Mereka keluar sebagai juara setelah mengalahkan klub Brasil, Flamengo dengan skor 1-0.
Belum lagi melihat performa Liverpool di Premier Leagu musim ini. Mohamed Salah cs berjalan sendirian di puncak klasemen sementara. Mereka mengoleksi 76 poin dari 25 laga.
Liverpool akan memiliki jarak 22 poin dari Manchester City di peringkat kedua apabila dinihari nanti, Selasa 25 Februari 2020, mampu mengalahkan West Ham.
Dengan segala catatan itu, publik mulai menyematkan label bahwa Liverpool merupakan tim terbaik di dunia. Tak Terkecuali, Striker RB Leipzig, Timo Werner.
Penyerang berpaspor Jerman itu kini dikaitkan akan bergabung dengan Liverpool pada bursa transfer musim panas mendatang, Juni 2020.
Sang pemain merasa tersanjung dirinya dikaitkan dengan Liverpool, sebab, menurutnya The Reds merupakan tim terbaik di dunia.
Meski demikian, manajer Liverpool, Juergen Klopp tak mau jemawa meskipun timnya saat ini menuai pujian setinggi langit. Klopp memilih bertindak serandah bumi dan fokus memenuhi target.
"Itu menyenangkan daripada kami disebut sebagai tim terburuk. Tapi, saya benar-benar tak tahu kenapa kami disebut tim terbaik," kata Klopp, dikutip Skysports.
"Biasanya jika bicara tim terbaik di dunia adalah Real Madrid dan Barcelona. dan beberapa tahun lalu ada Manchester City," imbuhnya.
Menurut Klopp hasil yang Liverpool dapatkan saat ini merupakan buah dari kerja keras para pemainnya. "Kami punya pemain yang memperjuangkan posisi mereka. Mereka pergi berlatih dan bertanding untuk berjuang. Tapi, kalau menurut saya, Liverpool belum menjadi yang terbaik, melainkan salah satu di antara tim top dunia," ucapnya.