Transfer Pemain, Celtic Bikin Arsenal Gigit Jari
- Skysports
VIVA – Usaha Arsenal untuk mendatangkan Kieran Tierney dari Glasgow Celtic masih menemui jalan buntu. Hal itu dikarenakan Celtic masih belum mau menerima tawaran yang diajukan The Gunners untuk pemain berusia 22 tahun tersebut.
Dikutip Skysport, Arsenal telah mengajukan tawaran kedua sebesar £25 juta (sekitar Rp436 miliar). Namun, Celtic menolak lantaran menilai Tierney merupakan salah satu aset terbesar dan bakal menjadi salah satu pemain top dunia.
Alasan lainnya, Celtic tak senang dengan cara pembayaran yang diajukan Arsenal. Celtic ingin agar lebih banyak biaya yang sudah dibayarkan di awal ketimbang dalam bentuk bonus.
Sebelumnya, Arsenal juga sudah mengajukan tawaran senilai £15 juta (Rp 263,6 miliar), tiga pekan lalu, tapi ditolak mentah-mentah Celtic.
Pada bursa transfer musim panas ini, Arsenal memiliki anggaran yang terbatas. The Gunners patut waspada ditikung Napoli. Pasalnya, tim besutan Carlo Ancelotti itu juga berminat dengan Tierney.
Tierney masih terikat kontrak bersama Celtic hingga 2023 mendatang. Belakangan, Tierney diklaim masih belum ingin meninggalkan Celtic.
Musim lalu, dia hanya bermain 21 kali karena penyakit hernia. Saat ini, Tierney masih menjalani proses pemulihan usai operasi. (one)