Rencana Khusus Lampard untuk Kante, Bisa Jadi Liar Lagi

Gelandang Chelsea, N'Golo Kante
Sumber :
  • Twitter/@nglkante

VIVA – Manajer baru Chelsea, Frank Lampard, memiliki rencana khusus untuk gelandang andalannya, N'Golo Kante, di kompetisi musim depan. Setelah diberi peran sebagai gelandang serang, musim depan Lampard akan mengembalikan Kante ke posisi favoritnya.

Dinilai Terlalu Maksa Mainkan Cole Palmer saat Lawan Arsenal, Manajer Chelsea Punya Pembelaan

Selama ini, Kante dikenal sebagai gelandang box-to-box dengan tipe bertahan. Namun, peran itu diubah oleh Maurizio Sarri demi mengakomodir anak emasnya, Jorginho.

Lampard sadar ada kesalahan yang dibuat Sarri terhadap Kante. Dia berjanji akan memaksimalkan Kante dengan memberikan peran yang disukainya.

Hasil Piala Liga Inggris: Man City dan Chelsea Tumbang, Man United Menang dengan Van Nistelrooy

"Kante salah satu gelandang terbaik dunia. Performanya dalam beberapa tahun belakangan luar biasa. Kebahagiaan bagi saya adalah bisa bekerja dengan pemain sepertinya," kata Lampard dilansir Metro.

"Tugas saya kini adalah menemukan posisi terbaik untuknya di tim," lanjutnya.

Hasil Premier League: Manchester United 'Ngelawak' Lagi, Chelsea Menang, Tottenham Tumbang

Dengan dikembalikannya Kante ke posisi gelandang sentral, muncul pertanyaan, akan ditempatkan di mana Jorginho?

Lampard belum menjawabnya dengan tegas. Dia hanya menyatakan bakal mencari komposisi terbaik di sektor tengah. (ren)

Chelsea merayakan gol ke gawang Southampton

Chelsea Kami Telah Kembali

Teriakan "Chelsea kami telah kembali" bergema di St. Mary's Stadium, markas Southampton pada Kamis dini hari WIB 5 Desember 2024.

img_title
VIVA.co.id
5 Desember 2024