9 Pemain Ini Diprediksi Jalani Laga Terakhir Bersama MU Lawan Cardiff

Gelandang Manchester United, Paul Pogba
Sumber :
  • Instagram/@manchesterunited

VIVA – Manchester United sudah dipastikan bakal finis di posisi keenam Premier League 2018/2019, meski masih menyisakan satu laga melawan Cardiff City. Armada Manchester Merah akan menjamu Cardiff di Old Trafford, dalam laga pekan ke-38, atau duel pamungkas kompetisi domestik, Minggu 12 Mei 2019 WIB.

Laga melawan Cardiff ternyata tak hanya dimaknai sebagai laga terakhir MU musim ini. Sebab, laga nanti juga dipercaya jadi laga terakhir sejumlah pemain bersama Setan Merah. Menurut laporan Mirror, setidaknya ada sembilan pemain yang diprediksi bakal melakoni pertandingan finalnya di Old Trafford.

Berikut sembilan pemain yang diprediksi bakal melakoni laga terakhirnya bersama MU akhir pekan ini:

1. David De Gea

Penjaga gawang Manchester United, David De Gea

Penjaga gawang asal Spanyol ini disebut bakal hengkang akhir musim ini. Sebab hingga saat ini, eks kiper Atletico Madrid masih juga belum mendapatkan kontrak baru dari manajemen MU. Padahal, masa kontraknya akan habis akhir musim ini. De Gea tengah gencar dikaitkan dengan raksasa Ligue 1, Paris Saint-Germain (PSG).

2. Marcos Rojo

Pemain belakang Manchester United, Marcos Rojo

Hampir lima musim membela MU, defender berpaspor Argentina ini jarang tampil. Cedera yang kerap menimpanya menjadi salah satu alasan bek 29 tahun ini jarang mendapat kesempatan bermain. Sejak didatangkan dari Sporting Lisbon musim 2014/2015, Rojo baru bermain dalam 113 pertandingan dan mencetak dua gol.

3. Matteo Darmian

Belgia Menangis, 2 Gol Lukaku Dibatalkan dan Akhirnya Dipecundangi Slovakia

Pemain belakang Manchester United Matteo Darmian

Hampir senasib dengan Rojo, full-back berpaspor Italia ini juga jarang bermain. Sejak diboyong MU dari Torino awal musim 2015/2016, Darmian baru tampil dalam 92 laga di semua ajang dan mencetak satu gol. SportsMOLE melaporkan, Darmian akan dijadikan MU sebagai "pelicin" untuk mendapatkan bek sayap Juventus, Joao Cancelo. Di sisi lain, mantan bek AC Milan ini juga disebut masuk dalam daftar buruan I Bianconeri.

Chelsea Tinggalkan Victor Osimhen, Arsenal Tersenyum

4. Antonio Valencia

Pemain belakang Manchester United, Antonio Valencia

Romelu Lukaku dalam Bidikan Klub Arab Saudi

Cedera yang tak berkesudahan membuatnya harus absen hampir satu musim ini. Bek asal Ekuador ini sebelumnya sudah mengunggah sebuah salam perpisahan di akun Instagram miliknya kepada MU. Hanya saja, pemilik 338 caps dan 25 gol bersama MU ini belum diketahui kemana akan hengkang. Dalam skuat MU musim ini, Valencia adalah salah satu pemain yang pernah merasakan sentuhan tangan dingin manajer legendaris Setan Merah, Sir Alex Ferguson, selain Phil Jones, Chris Smalling, Ashley Young, Paul Pogba, dan David De Gea.

5. Ander Herrera

Gelandang Manchester United, Ander Herrera

Senasib dengan De Gea, Herrera juga belum mendapatkan kontrak baru dari MU dan kontraknya juga akan habis akhir musim ini. Eks pemain Athletic Bilbao juga diisukan sudah menerima tawaran PSG dan bakal berseragam Les Parisiens musim depan. Dari PSG, Herrera dikabarkanakan  mendapat kenaikan gaji hingga mencapai 13 ribu Poundsterling, atau setara dengan Rp2,4 miliar per pekan.

6. Juan Mata

Gelandang Manchester United, Juan Mata

Bukan cuma De Gea dan Herrera saja. Mata juga kontraknya akan berakhir di ujung musim ini, sementara ia belum dapat perpanjangan kontrak. Mengingat kualitas gelandang flamboyan asal Spanyol ini, Mata pun memikat dua raksasa Eropa untuk menampungnya. Ya, Mata tengah dikaitkan dengan peraih delapan gelar Scudetto beruntun, Juventus, serta raksasa Catalan, Barcelona.

7. Paul Pogba

Gelandang Manchester United, Paul Pogba

Meski sempat berstatus pemain termahal dunia saat didatangkan MU awal musim 2016/2017, gelandang berpaspor Prancis ini dianggap tak memberikan kontribusi besar buat The Red Devil. Di sisi lain, eks bintang Juventus ini kabarnya sangat membuat Zinedined Zidane tetarik, dan berencana membajaknya ke Real Madrid. Pogba disebut jadi salah satu target buruan Madrid selain Kylian Mbappe dan Eden Hazard.

8. Alexis Sanchez 

Penyerang Manchester United, Alexis Sanchez

Punya gaji tinggi ternyata tak membuat Alexis Sanchez "gacor" di MU. Alexis sebelumnya didatangkan MU dari Arsenal, usai ditukar dengan Henrikh Mkhitaryan. Hampir satu setengah musim membela MU, Alexis baru mencetak lima gol dalam 45 penampilan. Padahal menurut laporan Bussines Insider, Alexis punya gaji sebesar 315 ribu Poundsterling, atau setara dengan Rp5,9 miliar.

9. Romelu Lukaku

Penyerang Manchester United, Romelu Lukaku

Bomber asal Belgia ini juga dianggap tak memberikan kontribusi maksimal di lini depan MU. Statistiknya memang tak terlalu buruk. Hampir dua musim membela MU, Lukaku mampu mencetak 42 gol dalam 96 penampilannya. Akan tetapi, catatan tersebut dianggap tak cukup karena Lukaku juga diboyong MU dari Everton dengan harga tinggi, 75 juta Poundsterling (Rp1,4 triliun).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya