Liverpool 2 Kali Bobol Gawang Bournemouth di Babak I
- Twitter/@LFC
VIVA – Duel sengit terjadi di Anfield kala Liverpool menjamu AFC Bournemouth dalam laga pekan ke-26 Premier League 2018/2019, Sabtu 9 Februari 2019 WIB. Untuk sementara pasukan Juergen Klopp unggul 2-0 atas Bournemouth.
Bournemouth yang berstatus tim tamu mengambil inisiatif menyerang lebih dulu. The Cherries mengancam gawang Liverpool lewat aksi Ryan Fraser saat laga baru berjalan dua menit. Sayang, sepakan placing yang dilepas Fraser masih bisa diblok Alisson Becker.
Menit 12 Liverpool membalas. Mohamed Salah melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Akan tetapi, bola masih terlalu mudah diamankan kiper Bournemouth, Artur Boruc.
Liverpool akhirnya berhasil mencetak gol di menit 24. Berawal dari umpan silang yang dikirim James Milner ke depan kotak penalti Bournemouth, Mane mampu menanduk bola dengan keras ke dalam gawang. Boruc terdiam dan hanya bisa menyaksikan gawangnya bobol.
Salah nyaris menggandakan Liverpool menit 27. Berawal dari umpan terukur Naby Keita kepada winger asal Mesir tersebut yang berdiri tanpa pengawalan. Akan tetapi, Salah justru gagal menembakkan bola dengan sempurna.
Georginio Wijnaldum berhasil menggandakan keunggulan Liverpoool di menit 34. Gelandang berpaspor Belanda ini mengonversi umpan Andrew Robertson lewat sebuah sepakan lob cantik, setelah melihat Boruc berdiri cukup jauh dari gawangnya.
Jelang babak pertama usai, Liverpool nyaris memperbesar keunggulannya. Sayang, sepakan Salah masih bisa ditepis Boruc. Untuk sementara, Liverpool memimpin 2-0 atas Bournemouth.
Susunan Pemain:
Liverpool: Allison Becker (gk); James Milner, Joel Matip, Virgil van Dijk, Andrew Robertson, Georginio Wijnaldum, Fabinho, Naby Keita, Mohamed Salah, Sadio Mane, Roberto Firmino.
AFC Bornemouth: Artur Boruc (gk); Nathan Ake, Adam Smith, Steve Cook, Diego Rico, Jefferson Lerma, Jordon Ibe, Dan Gosling, Andrew Surman, Ryan Fraser, Joshua King.