Fans MU Serang Bos Klub dengan LUHG
- REUTERS/David Klein
VIVA – Kekalahan yang ditelan Manchester United dari Brighton and Hove Albion ternyata berbuntut panjang. Para suporter kecewa dengan manajemen klub, terutama kepada Vice Chairman, Ed Woodward, serta keluarga Glazer yang punya saham terbesar kepemilikan.
MU dipermalukan Brighton 2-3 dalam laga pekan ke-2 Premier League 2017/2018, di Falmer Stadium akhir pekan kemarin. Kekalahan ini membuat para suporter marah besar kepada manajemen MU. Para suporter menganggap Woodward sebagai kambing hitam kegagalan MU dalam lima musim terakhir.
Woodward mendapat kecaman keras setelah MU gagal menggaet tiga incaran utama Mourinho, Willian, Toby Alderweireld, dan Harry Maguire, di bursa transfer musim panas 2018.
Menurut laporan Manchester Evening News, para pendukung MU ini berencana mengadakan protes dalam laga kontra Tottenham Hotspur akhir pekan ini di Old Trafford. Tak hanya itu, para suporter juga berencana akan melanjutkan aksinya saat MU melawat ke Turf Moor, markas Burnley, pada pekan selanjutnya.
Para suporter yang tergabung dalam forum The Red Issue akan memasang spanduk bertuliskan ED OUT-LUHG. LUHG merupakan sebuah singkatan kalimat protes Love United Hate Glazer atau dalam Bahasa Indonesia berarti “Cinta United Membenci Glazer”.
Aksi yang sama pernah dilakukan para suporter MU pada 2014 lalu, saat MU terpuruk di bawah komando David Moyes. Saat itu, forum ini membentangkan spanduk bertuliskan WRONG ONE-MOYES OUT. (ren)