Loris Karius Mengakhiri Mimpi Buruk di Liverpool
Selasa, 21 Agustus 2018 - 17:27 WIB
Sumber :
- REUTERS/Andrew Boyers
VIVA – Loris Karius kerap menjadi korban perundungan fans Liverpool akibat blunder-blunder yang terjadi saat membela The Reds.
Yang paling keras adalah saat dianggap menjadi biang kekalahan Liverpool di final Liga Champions melawan Real Madrid.
Mimpi buruk Karius berlanjut setelah Liverpool mendatangkan Alisson Becker dari AS Roma. Tetap dibully dan kehilangan tempat di skuat utama Juergen Klopp.
Menurut Daily Mail, Selasa 21 Agustus 2018, Karius akhirnya mengambil jalan pintas mengakhiri mimpi buruk tersebut.
Dia berpeluang menjalani hari baru yang lebih segar dengan bergabung Besiktas sebagai pemain pinjaman dengan durasi dua tahun.
Ruben Amorim: Liverpool Lebih Baik, tapi Manchester United Bisa Menang
Manajer Manchester United (MU) Ruben Amorim percaya diri timnya memiliki peluang untuk menang melawan Liverpool di Anfield
VIVA.co.id
5 Januari 2025
Baca Juga :