Ditukangi Maurizio Sarri, Bek Andal Chelsea Dapat Tugas Baru

Selebrasi gol bek Chelsea, Marcos Alonso
Sumber :
  • REUTERS

VIVA – Chelsea digoyang kabar miring, di mana beberapa pemainnya dilaporkan bakal hengkang. Namun, di sisi lain dengan manajer baru Maurizio Sarri, The Blues siap menghadapi kompetisi musim 2018-2019.

5 Momen Terbaik di Boxing Day Premier League, Nomor 3 Legend Banget

Kabar itu ternyata tak membuat beberapa pemain Chelsea lainnya terpengaruh, salah satunya bek sayap andal Marcos Alonso. Bagi pemain berpaspor Spanyol itu, fokusnya sekarang adalah menyesuaikan formasi baru dan gaya permainan baru sesuai karakter Sarri.

“Kami sedang mengerjakan beberapa hal baru. Kehadiran Maurizio Sarri tentu akan ada formasi baru dan gaya permainan yang baru," kata Alonso seperti dilansir dari thesportreview.com.

Chelsea Kami Telah Kembali

Pemain 27 tahun itu juga ingin membuktikan diri layak menjadi andalan di skuat The Blues. Terutama mendapat kepercayaan pelatih baru.

“Manajer ingin kami bekerja keras. Dia juga ingin tim memiliki permainan berkualitas," ungkapnya.

Dinilai Terlalu Maksa Mainkan Cole Palmer saat Lawan Arsenal, Manajer Chelsea Punya Pembelaan

“Banyak hal yang baru saja mulai kami kerjakan, itu sudah terlihat bagus. Saya bisa, mencoba dan membantu tim dalam menyerang,” tambahnya. (one)

Eks pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo

Greg Nwokolo Murka ke Pemain Indonesia saat Melawan Chelsea, Kenapa?

Eks Pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo mengenang momen saat Indonesia All Stars melawan Chelsea di Stadion GBK, Jakarta pada Kamis, 25 Juli 2013 silam.

img_title
VIVA.co.id
28 Desember 2024