Bek MU Sebut Kunci Sukses Kalahkan Tottenham
- Reuters/Jason Cairnduff
VIVA – Bek Manchester United, Chris Smalling, mengungkapkan, The Red Devils harus menghentikan Tottenham Hotspur di semifinal Piala FA. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 21 April 2018.Â
Kedua tim saling mengalahkan dalam dua pertemuan di Premier League musim ini. Tottenham berhasil mengalahkan MU pada Januari lalu. Pada pertemuan pertama di Old Trafford, MU menang 1-0, 28 Oktober 2017. Kemudian MU kalah di kandang Tottenham 0-2, 2 Januari 2018.
Smalling mengakui, gol Christian Eriksen saat pertandingan baru berjalan satu menit membuat konsentrasi MU pecah saat itu. Bahkan, dalam laga tersebut, Phil Jones membuat gol bunuh diri.Â
"Jelas, kami memulai pertandingan dengan lambat dan gol cepat pada laga tersebut menjadi kunci kemenangan Tottenham," kata Smalling dikutip dari Mirror.Â
"Kami tidak bisa menguasai pertandingan. Walaupun itu di babak kedua, kami jauh lebih baik," tambah Smalling.Â
Belajar dari pertandingan tersebut, Smalling pun memperingatkan rekan-rekannya agar bisa menguasai pertandingan. Pemain berusia 28 tahun tersebut berharap, MU mampu mendikte permainan Tottenham, bukan sebaliknya.Â
"Saya rasa mereka sangat senang mengontrol pertandingan dengan tempo. Tapi, jika mampu mengganggu, kami bisa saja mengalahkan Tottenham," jelas pemain internasional Inggris ini.Â
"Pertandingan akan berlangsung seru, apalagi dengan taktik dan permainan individu dari kedua tim, maka laga ini akan menghasilkan sesuatu yang istimewa. Apalagi, banyak hal yang dipertaruhkan," kata Smalling. (one)