Carrick Pastikan Pensiun Tahun ini

Gelandang Manchester United, Michael Carrick
Sumber :

VIVA – Gelandang Manchester United, Michael Carrick, mengonfirmasi jika tahun ini adalah tahun terakhir kariernya dalam sepakbola profesional. Pemain berusia 36 tahun ini sudah jarang dimainkan, dan memilih untuk mengakhiri kiprahnya akhir musim ini.

Michael Carrick Selangkah Lagi Tangani Middlesbrough

Carrick merupakan salah satu pemain penting di era Sir Alex Ferguson. Carrick diboyong MU dari Tottenham Hotspur awal musim 2006/2007. Siapa sangka, Carrick langsung tune in dalam permainan MU.

Kedatangan Carrick ke Old Trafford kala itu tak lepas dari keinginan Ferguson, untuk mencari pengganti kapten tim, Roy Keane, yang sudah memasuki usia senja pesepakbola.

Michael Carrick Tak Sungkan Puji Christian Eriksen

Bersama MU, Carrick mencicipi lima gelar juara Premier League, satu gelar Piala FA, tiga gelar Piala Liga Inggris, enam gelar Community Shield, satu gelar Liga Europa, satu gelar Liga Champions, dan satu gelar Piala Dunia Klub.

"Saat itu akan datang. Suka atau tidak tubuh Anda akan mengatakan saatnya berhenti untuk bermain sepakbola. Saya baik-baik saja dan itu adalah sesuatu yang harus Anda terima," kata Carrick dikutip NBC Sports

Hadapi MU, Atletico Madrid Tak Mau Terkecoh dengan Magis Ronaldo

Hingga saat ini, Carrick sudah hampir 12 musim berseragam Setan Merah. Total Carrick sudah tampil dalam 463 pertandingan dan mencetak 24 gol di semua ajang.

Michael Carrick Resmi Tangani Middlesbrough

Michael Carrick Resmi Tangani Middlesbrough

Mantan pemain Manchester United, Michael Carrick resmi tangani klub Divisi Championship atau kasta kedua Inggris yaitu Middlesbrough.

img_title
VIVA.co.id
25 Oktober 2022