Liverpool Gilas West Ham, Salah Samai Suarez dan Cetak Rekor

Pemain Liverpool, Roberto Firmino dan Mohamed Salah.
Sumber :
  • Reuters/Andrew Couldridge

VIVA – Mohamed Salah terus menunjukkan ketajamannya bersama Liverpool di Premier League. Rekor demi rekor siap dilibasnya. 

Kylian Mbappe Tak Berkutik dalam Laga Liverpool Vs Real Madrid

Tambahan gol Salah saat Liverpool melibas West Ham 4-1 membuatnya menyamai rekor Luis Suarez saat berkostum The Reds.

Melansir Daily Mail, Minggu 25 Februari 2018, Salah telah mencetak 31 gol dari 37 penampilannya bersama Liverpool di semua kompetisi. Jumlah gol ini sama dengan torehan Suarez pada musim 2013/2014, 37 laga, 31 gol.

Liverpool Bikin Real Madrid Catat Rekor Memalukan di Liga Champions

Selain menyamai Suarez, Salah telah mematahkan rekor Robbie Foewler pada musim 1994/1995. Fowler memegang rekor mencetak 20 gol dengan kaki kiri di Premier League. Salah telah berhasil melakukan hal serupa dengan torehan 20 gol.

Seperti diketahui, Liverpool meraih poin sempurna di lanjutan ajang Premier League setelah menaklukkan West Ham United dengan skor telak 4-1. Salah mencetak satu gol. Gol lain dicetak Emre Can, Roberto Firmino, dan Sadio Mane.

Klasemen Liga Champions: Liverpool di Puncak, Real Madrid Nyaris Keluar dari Zona Play-off
Kapten Liverpool Virgil van Dijk

Reaksi Van Dijk Ditodong Pertanyaan soal Pindah ke Real Madrid

Masa depan Virgil van Dijk bersama Liverpool masih belum jelas. Kontraknya akan habis pada Juni 2025 mendatang, tapi belum ada kesepakatan perpanjangan.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024