Skuat PS TNI Masih Timpang
- Dok. Media PS TNI
VIVA – PS TNI masih harus terus berbenah. Sebab, kekuatan tim mereka belum lagi merata. Hal tersebut jelas terlihat kala ditahan imbang 2-2 oleh Persika Karawang dalam laga uji coba di Stadion Singaperbangsa, Kamis 11 Januari 2018.
Pelatih Rudy Eka Priyambada menurunkan tim utamanya di babak pertama. Sepanjang 45 menit, mereka mampu mencatatkan keunggulan 2-0.
(Baca juga: Berburu Pemain Asing, PS TNI Enggan Beli Kucing dalam Karung)
Memulai babak kedua, pemain pelapis diturunkan. Hasilnya membuat Rudy kecewa, karena tak cuma kebobolan dua gol, tapi banyak juga kesalahan mendasar yang dilakukan.
"Babak pertama, saya pakai pemain lapis pertama, dan Persika tidak bisa pegang bola. Di babak kedua saya ganti pemain, dan ternyata belum bisa menandingi permainan sebelumnya," kata Rudy.
Pada laga tersebut, sempat diturunkan pemain asing yang sedang diseleksi PS TNI. Kualitas dikatakan Rudy belum istimewa dan tidak memberi dampak signifikan bagi perkembangan permainan.
(Baca juga: Menang Lawan UiTM FC, PS TNI Coret 2 Pemain Asing)
Terkait hal itu, juru taktik berusia 35 tahun berharap manajemen PS TNI mau bergerak cepat. Belum adanya pemain asing yang diharapkan, membuat Rudy harus putar otak mengandalkan pemain lokal di Piala Presiden 2018.
"Saya butuh pemain asing yang bisa membantu tim saya. Kita tunggu saja, kita masih berburu. Saya butuh sekali pemain asing yang sesuai keinginan saya," tutur Rudy.
Di Piala Presiden, klub berjuluk The Army masuk dalam Grup C. Persebaya Surabaya yang akan jadi tuan rumah, Madura United, dan Perseru Serui bakal jadi lawan mereka. (ren)