Eks Bomber Timnas U-23 Ramaikan Sesi Latihan Persib
- ANTARA Foto/Saiful Bahri
VIVA – Persib Bandung kembali kedatangan pemain baru. Adalah eks pemain Timnas Indonesia U-23, Patrich Wanggai, yang terlihat dalam sesi latihan Persib pada Senin 18 Desember 2017.
Wanggai merupakan muka lokal baru yang gabung dengan Persib setelah Eka Ramdani. Dia terlihat begitu antusias saat mengikuti sesi latihan yang dipimpin oleh pelatih Persib, Mario Gomez.
Usai latihan, Wanggai mengaku mendapatkan ajakan untuk ikut dalam proses seleksi bersama Persib.Â
"Saya disuruh latihan, tak tahu bagaimana ke depannya. Cuma, saya datang saja untuk berlatih. Saya berharap sih bisa dikontrak," ujar Wanggai usai laga.
Mantan penggawa Persipura Jayapura tersebut menyatakan sebenarnya banyak tawaran yang masuk kepadanya. Namun, Wanggai masih menangguhkannya demi mendapatkan kontrak dari Persib.
"Mungkin yang serius memang ini (Persib). Saya pasti mau, karena kan tim besar. Terlebih, semua pemain lama menyambut saya dengan baik," kata Wanggai. (one)