Digoda Masuk TNI, Agil Munawar Pilih Gabung Arema FC
- VIVA.co.id/Lucky Aditya (Malang)
VIVA – Agil Munawar mengungkapkan alasan utama bergabung bersama Arema FC. Agil ingin fokus menjadi pemain profesional bersama Arema. Meski, ada tawaran menjadi anggota TNI dari PS TNI.
"Saya ditawari masuk TNI, apalagi tahun ini saya dijanjiin tapi enggak jadi kan. Tahun depan saya juga ditawari lagi masuk TNI tapi belum pasti keterima atau tidak. Jadi saya ke Arema lebih ingin fokus kejar jadi pemain profesional," papar Agil Munawar, Rabu, 13 Desember 2017.
Agil Munawar merupakan pemain belakang. Ia akan diplot mengisi posisi bek kanan yang ditinggalkan oleh Benny Wahyudi. Agil masuk skema PS TNI musim 2018. Namun Agil memutuskan bergabung dengan Arema.
"Saya dipertahanin sama PS TNI, pengurus dan pelatih ingin saya tinggal di sana. Tapi karena kontrak saya satu tahun jadi saya bisa keluar pilih Arema," kata Agil Munawar, Rabu, 13 Desember 2017.
Agil sudah bergabung latihan di bawah arahan pelatih Arema FC, Joko Susilo, sejak Selasa, 12 Desember 2017. Agil sudah menandatangani prakontrak. Rencananya Agil akan menandatangani kontrak resmi pada, Kamis, 14 Desember 2017 di Kantor Arema.
"Baru prakontrak, Kamis baru tanda tangan kontrak, berapa musim itu privasi. Pelatih menelepon saya. Dan saya tidak menyangka ada tawaran dari Arema ya saya ambil saja," ucap Agil.
Pemain serbabisa jebolan Persib Bandung U-19 itu mengaku ada tiga tim besar Indonesia yang menjadi mimpi dirinya semasa kecil. Saat berada di sekolah sepakbola, ia ingin bergabung dengan Persib, Arema dan Persija. Kini mimpi ada di depan mata, Agil siap menunjukkan yang terbaik untuk Arema.
"Jadi saat ada tawaran ke sini saya ambil karena saya juga kepingin ke sini. Persaingan dengan pemain senior, saya lihat ketat, tapi saya akan maksimalkan. Targetnya lebih baik dari musim lalu," ujar Agil. (one)