Jungkalkan PSPS, Persebaya Rebut Tiket Semifinal Liga 2

Para pemain Persebaya Surabaya
Sumber :
  • https://www.liga-indonesia.id

VIVA – Persebaya Surabaya berhasil lolos ke babak semifinal Liga 2 musim 2017. Hasil ini dipastikan usai di laga kedua Grup Y, Bajul Ijo berhasil menang tipis 1-0 atas PSPS Riau, Sabtu 18 November 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage, Jawa Barat.

Lolos 8 Besar Liga 2 Usai Ditahan Imbang Persipal, Ini Kata Pelatih Persela

Dengan sama-sama mengumpulkan nilai 3 dari kemenangan di laga perdana, pertarungan ini juga disebut-sebut sebagai penentu langkah kedua klub memastikan tiket 4 besar. Misi inilah yang menjadikan duel tersebut begitu sengit.

Babak pertama dimulai, Persebaya yang tanpa diperkuat Ricky Kayame mengandalkan sosok Irfan Jaya dan Rishadi Fauzi untuk menggedor gawang lawan.

PSMS Ditekuk PSPS, Nilmaizar: Pertandingan Sangat Sengit, Kami Sudah Berjuang Keras

Di lain sisi, PSPS yang juga tak menampilkan Frengky Pare Kogoya harus menjadikan Herman Dzumafo Epandi sebagai tumpuan lini depan mereka.

Laga baru bergulir 16 menit, gol Persebaya lewat sundulan Rishadi Fauzi harus dianulir wasit. Hakim garis menilai Rishadi lebih dulu terjebak offside sebelum menerima umpan tendangan bebas Kurniawan Karman.

Tanpa Tony Sucipto Hadapi Persipal, Ini Kata Pelatih Persela Zulkifki Syukur

Lepas insiden tersebut, PSPS justru mampu mengancam lewat liukan apik Herman Dzumafo yang harus dihadang keras pemain belakang Persebaya.

Menit 31, tendangan bebas Irfan Jaya masih mampu ditepis oleh kiper PSPS dan gagal menghasilkan gol keunggulan bagi skuat besutan Alfredo Vera.

Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya laga babak pertama, skor kacamata masih bertahan untuk mengantar kedua tim turun minum menuju ruang ganti.

Masuk babak kedua, kedua tim mencoba menyusun pola serangan berbeda dari sebelumnya. Jika sebelumnya PSPS sangat jarang mengirimkan umpan lambung ke kotak penalti lawan, kini hal itu mulai diterapkan.

Sementara Persebaya kian memaksimalkan serangan mereka saat menit 76 dari tusukan di sayap kiri Bajul Ijo yang sukses mengirim umpan ke muka gawang PSPS. Sayang sundulan Rishadi Fauzi masih melebar.

Semenit berselang, lagi-lagi Rishadi mengancam saat telah berhadapan dengan kiper Gianlucca Pendeynuwu namun sentuhan bolanya melambung tinggi.

Gol yang ditunggu-tunggu Persebaya pun akhirnya terwujud. Menit 86, lewat serangan sisi kanan lawan serupa seperti sebelumnya Rishadi Fauzi kali ini sukses mengoyak gawang PSPS dengan sundulan ke sudut kanan posisi Gianlucca Pendeynuwu, Persebaya pun unggul 1-0.

Lesakan itu pun menjadi satu-satunya gol yang tercipta di laga tersebut, di mana skor tipis 1-0 untuk kemenangan Persebaya bertahan hingga akhir laga yang mengantarkan armada Alfredo Vera melaju ke semifinal. PSPS masih berpeluang melaju ke semifinal dan bersaing dengan PSIS dan PS Mojokerto Putra untuk meraih posisi dua teratas klasemen.

Susunan pemain:
Persebaya Surabaya:
Miswar Saputra; Said Mardjan, Andri Muladi, Fandry Imbiri, Irvan Febrianto, Rizal Maulana, Sidik Saimama, Kurniawan Karman (Rendy Irawan 75'), Irfan Jaya, Rangga Muslim, Rishadi Fauzi.

PSPS Riau: Gianlucca Pendeynuwu, Viktor Pae, Dendi Sembiring, Asep Budi Santoso, M Aliah Al Fuad, Leo Guntara, Ichsan Pratama, Tegar Hening Pangestu, Wazir Kahfi, Herman Dzumafo Epandi, Firman Septian (Riki Dwi Saputro 83').

Pemain Persipura Jayapura

6 Klub Pastikan Tiket ke 8 Besar Liga 2, Persipura Berjuang di Playoff Degradasi

Sebanyak 6 tim sudah memastikan tiket ke babak 8 besar Liga 2 2024/25. Dengan satu pekan tersisa di babak reguler, tinggal dua tiket lagi yang diperebutkan.

img_title
VIVA.co.id
9 Januari 2025