Badai Cedera Hantam Persib Bandung Jelang Laga Pamungkas
- VIVA.co.id/Dede Idrus (Bandung)
VIVA – Musibah menimpa Persib Bandung jelang duel pamungkas di Liga 1 musim ini. Persib kehilangan banyak pemain akibat cedera.
Setelah Kim Jeffrey Kurniawan, Persib harus kehilangan Ezechiel N'Douassel. Ezechiel mengalami cedera pada bagian paha.
Cedera ini didapat Ezechiel saat membela Persib di laga melawan Borneo FC, Rabu 8 November 2017. Hingga kini, tim medis Persib masih terus memantau seberapa parah cedera Ezechiel.
"Ezechiel mengalami kejang otot paha dalam di kiri. Saat ini diobservasi. Dalam dua hingga tiga hari, mudah-mudahan bisa cepat pulih," kata dokter Persib, Rafi Ghani, di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Kamis 9 November 2017.
Rafi menyatakan masih ada peluang untuk Ezechiel main di laga terakhir Persib melawan Perseru Serui. Namun, dia harus meninjau ulang kondisi pemain Timnas Chad itu.
Selain Kim dan Ezechiel, Persib juga masih dipusingkan dengan kondisi Atep dan Hariono. Keduanya sudah mulai membaik. Hanya saja, mereka masih merasakan rasa nyeri.
"Harusnya sudah bisa pulih. Sebab, tak ada aktivitas dan beban lebih di bagian otot yang dikeluhkan," terang Rafi. (one)