Tantang Cilegon United, Ini Harapan Timnas Fiji

Konferensi pers jelang FIji vs Cilegon United
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yandi Deslatama (4-9-17)

VIVA.co.id – Usai menghadapi Timnas Indonesia, Fiji kembali melakoni laga persahabatan sore hari ini, Senin 4 September 2017. Negara asal Oseania ini menghadapi tim Liga 2, Cilegon United di Stadion Krakatau Steel, Cilegon.

Hasil Lengkap Pertandingan: Cristiano Ronaldo Gemilang, Timnas Indonesia U-20 Bantai Fiji

Pelatih Fiji, Christophe Gamel akan menurunkan banyak pemain muda dalam laga ini. Dia berharap para pemainnya mendapatkan pelajaran berharga.

(Baca juga: Timnas Republik Fiji Jajal Klub Liga 2 Indonesia)

Bantai Fiji 4-0, Timnas Indonesia U-20 Puncaki Klasemen Turnamen Internasional

"Cilegon United klub yang bagus dan memiliki sejarah yang panjang dan juga klub yang profesional. Laga ini bagus buat pelajaran pemain muda (Timnas Fiji)," kata Gamel saat konferensi di Hotel Royal Krakatau, Kota Cilegon, Banten, Minggu 3 September 2017.

 

Bismillahirohmanirohim International Friendly Match • • Cilegon United FC vs Timnas Republik Fiji ???? Senin, 04 September 2017 ? Stadion Krakatau Steel Kota Cilegon, Propinsi Banten ???? Kick Off 15.30 WIB ( Not Live). • Pelajaran dan pengalaman berharga diraih tim kebanggan Kota Baja Cilegon United FC menghadapi kesebelasan sekelas Tim Nasional, yaitu Republik Fiji pada laga senin sore (4/9). Cilegon United FC akan memberikan yang terbaik pada pertandingan nanti sore dan melakukan perlawanan untuk tim tamu. Dan tidak henti-hentinya kami Memohon dukungan dan doa dari seluruh Masyarakat Kota Cilegon agar Cilegon United FC meraih hasil maksimal. • • #cufcday #cilegonunited #ilovecilegon #liga_indonesia2017 #liga2indonesia #pssi_fai #cilegoneksiss #liga2indonesia #explorecilegon #laskarkuning #centralnewsbanten #officialvolcano #pemkotcilegon #beritacilegon

A post shared by Cilegon United FC (@cilegonunitedofficial) on

Timnas Indonesia U-20 Jajal 3 Peserta Piala Dunia, Catat Jadwal Lengkapnya

Fiji sudah melakoni uji lapangan, sore hari kemarin di Stadion Krakatau Steel. Meski cuaca Kota Cilegon lebih panas dan minimnya angin dibandingkan di Fiji, Gamel siap memberikan yang terbaik.

"Skor buat saya bukan prioritas. Pemain muda ini cocok untuk bermain di level Indonesia," ujar pelatih asal Prancis ini.

Sebelumnya, Fiji telah melakoni laga persahabatan kontra Indonesia, 2 September 2017. Laga di Stadion Patriot Chandrabhaga ini berakhi dengan skor imbang 0-0.

Awalnya, Fiji ingin melakukan uji coba melawan Persija Jakarta, Namun Persija  ingin fokus menghadapi Liga 1. Fiji akhirnya mencari lawan lain dan menjatuhkan pilihan kepada Cilegon United.

Pemain Timnas Indonesia U-20 merayakan gol lawan Fiji

Aksi Brutal Lawan Timnas U-20, Fiji Minta Maaf dan Hukum Pelaku

Tidak hanya memintaa maaf, Fiji juga menyatakan siap mengambil langkah kepada si pemain.

img_title
VIVA.co.id
18 Februari 2023