Datangkan Tiga Pemain, Persija Masih Belum Puas
- Twitter/@Persija_Jkt
VIVA.co.id – Persija Jakarta menjadi salah satu klub paling sibuk pada bursa transfer paruh musim Liga 1. Bagaimana tidak, sejauh ini Macan Kemayoran telah mendatangkan tiga pemain, tetapi juga mendepak tiga pemain.
Tiga pemain yang didatangkan adalah Michael Orah dari Borneo FC, Fitra Ridwan dari Persegres Gresik United, dan Reinaldo Elias da Costa dari PSM Makassar.
Sedangkan tiga pemain yang keluar adalah pemain muda, Muhammad Rasul ke Sragen United, Jefri Kurniawan yang kembali ke Borneo FC, dan Luiz Carlos Junior yang kini hijrah ke Liga Yordania.
Meski begitu, pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco mengaku masih mencari pemain lagi sebelum bursa transfer ditutup. Namun, dia belum mau membeberkan posisi mana saja yang sedang diincarnya.
"Ada, tetapi kita tak bisa bicara kalau belum datang. Kita ingin contoh Reinaldo, sudah pasti baru diumumkan," ujar Teco kepada wartawan di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma.
"Kita incar pemain lokal. Kita masih tunggu dari manajemen, pemain mana saja yang akan datang. Yang pasti, setiap pemain yang datang harus seleksi dulu," jelasnya. (asp)