Di Atas Angin, Kabau Sirah Bikin Stres Persegres

Semen Padang vs Persegres Gresik United
Sumber :

VIVA.co.id – Tak ada tamu yang bisa menang di kandang Semen Padang FC pada putaran I Liga 1 2017. Fakta itu bikin Persegres Gresik United tambah stres di tengah keterpurukan. Serudukan tanduk Kabau Sirah menghantui mereka.

Here We Go: Pratama Arhan Beri Kode Misterius, Bek Timnas Indonesia Itu Ungkap...

Di Stadion Haji Agus Salim, Padang, kekuatan skuat besutan Nilmaizar berlipat. Marcel Sacramento cs tak tersentuh. Mereka tak pernah membiarkan tamu pulang sebagai pemenang. Delapan kali menggelar jamuan sepanjang putaran I, mereka keruk 18 poin hasil 5 kali menang dan 3 kali imbang.

Memang, jika dihitung total, pencapaian apik Semen Padang FC di laga kandang tak diimbangi rapor
positif saat tandang. Mereka hanya bisa menambah 4 poin dari sederet laga tandang. Akibatnya, mereka tak bergerak di urutan 13 klasemen dengan perolehan 22 poin dari 17 laga pada putaran I.

Pemain Persib Down Usai Ditahan Imbang Semen Padang

Kesempatan buat memperbaiki posisi masih terbuka. Ada 17 laga putaran II yang bisa dioptimalkan.
Borneo FC, Persela Lamongan, dan Barito Putera yang berjarak 2 angka dalam jangkauan mereka. Petik 3 poin tambahan, mereka bakal naik 3 tingkat sekaligus jika ke-3 rival tersendat di laga ke-18.

Itu sisi positifnya. Sisi negatifnya, Semen Padang FC dalam intaian Sriwijaya FC dan Persib Bandung.
Mereka hanya unggul 1 angka atas 2 rival yang menguntit dari urutan 14 dan 15 itu. Kalah di laga ke-18 berarti petaka bagi Nil dan skuatnya. Mereka terancam melorot ke posisi lebih buruk.

Imbangi Persib, Semen Padang FC Termotivasi untuk Keluar dari Zona Merah

Nil maupun publik sepakbola Padang pasti tak mau itu terjadi. Karenanya, laga kandang kontra Persegres, Sabtu 5 Agustus 2017, wajib dimenangkan. Dan, Nil percaya diri karena skuatnya di atas angin.

Di 5 duel terdahulu dengan Persegres, Kabau Sirah 2 kali menang, 2 kali imbang, dan hanya sekali tumbang. Kemenangan terkini didapuk Semen Padang FC saat bentrok di markas Persegres pada putaran I. Mereka mempermalukan Persegres dengan skor 3-1. Keyakinan Nil menebal lantaran Persegres datang dalam kondisi lunglai. Teronggok di dasar  klasmen, mereka makin stres dihantui serudukan tanduk Kabau Sirah.

Data Laga
Semen Padang FC vs Persegres Gresik United
Waktu: Sabtu (5/8)
Live streaming: Pukul 15:00 WIB
Tempat: Stadion Haji Agus Salim, Padang
Prediksi skor: 3-1

Prakiraan starting XI:
Semen Padang FC:
Jandia Eka Putra - Agung Prasetyo, Cassio Fransisco, Handi Ramdhan, Novrianto, Riko Simanjuntak, Ko-Jae Sung, Vendry Ronaldo Mofu, Boas Atururi, Irsyad Maulana, Marcel Silva Sacramento
Pelatih: Nil Maizar

Persegres Gresik United: Aji Saka - Syahrul Mustofa, Achmad Faris, Goran Ganchev, Jusmadi, Andre Putra Wibowo, Agus Indra, David Faristian, Yusuf Effendi, Arsyad Yusgiantoro, Patrick Daniel
Pelatih: Hanafi

5 Laga terakhir Semen Padang FC
30-07- 2017: PS TNI 2-1 Semen Padang FC
21-07- 2017: Semen Padang FC 2-0 Arema FC
17-07- 2017: Perseru Serui 0-0 Semen Padang FC
12-07- 2017: Semen Padang FC 1-1 Persija Jakarta
07-07- 2017: Mitra Kukar 1-0 Semen Padang FC

5 Laga Terakhir Persegres Gresik United
31-07- 2017: Persegres 1-3 Bali United
24-07- 2017: Persegres 1-1 Sriwijaya FC
18-07- 2017: PS TNI 2-1 Persegres
12-07- 2017: Persegres 2-3 Arema FC
08-07- 2017: Perseru Serui 1-0 Persegres

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya