Persib Vs Persija Dipimpin Wasit Kontroversial
- Indonesiansc.com
VIVA.co.id – Duel panas Persib Bandung kontra Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu 22 Juli 2017, bakal dipimpin wasit Aprisman Aranda.Â
Wasit asal Padang ini akan menjalankan tugas dengan didampingi asisten wasit Fajar Sigit dan Fuad Kohar. Sedangkan, untuk posisi wasit cadangan diemban Suprapto.Â
Media officer Persib, Irfan Suryadiredja mengatakan untuk penunjukan wasit sepenuhnya dilakukan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi Liga 1.Â
Aprisman ternyata tergolong wasit yang kontroversial. Dia sempat mendapat protes keras dari winger Barito Putera, Rizky Pora pada laga kontra Persija Jakarta di Liga 1.Â
Insiden pemukulan kapten PS TNI, Abduh Lestaluhu kepada striker Bhayangkara FC, Thiago Furtuoso juga terjadi saat dipimpin Aprisman. Aksi pemukulan tersebut dilakukan Abduh karena menganggap wasit Aprisman tidak adil.Â
Paling parah yakni pada final Divisi Utama Liga Indonesia antara Persiwa Wamena dengan Pusamania Borneo FC pada  2014 lalu. Seorang suporter menyerang wasit Aprisman dengan menggunakan kursi lipat ke lapangan, karena tak puas dengan kinerja sang pengadil.
Terlepas dari itu, kubu Persija dan Persib berharap wasit bisa memimpin laga dengan adil. Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco berharap wasit bersikap tegas dan menjunjung tinggi nilai sportivitas.Â
"Saya minta sama wasit benar-benar netral, benar-benar bagus, buat dua tim, tim yang paling bagus pasti bsa menang," ujar Teco.Â
Hal senada juga disampaikan, penyerang Persib, Tantan yang menginginkan wasit menjalankan tugas seadil-adilnya. "Mudah-mudahan wasitnya adil dalam memimpin pertandingan," harap Tantan.Â
Jelang Laga VIVA.co.id kembali dan kini akan memberikan preview dan prediksi super big match antara Persib Bandung vs Persija Jakarta. Lihat lengkapnya di sini.