Sakit Perut, Maitimo Terancam Absen Bela Persib Kontra PSM

Gelandang Persib Bandung, Raphael Maitimo
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dede Idrus

VIVA.co.id – Persib Bandung terancam tanpa gelandang andalannya, Raphael Maitimo, saat menjamu PSM Makassar, Rabu 5 Juli 2017. Maitimo mengalami masalah pada kesehatannya.

Dinobatkan Jadi Man of The Match, Kevin Mendoza Berikan Jersey Kepada Bobotoh

Sudah dua hari Maitimo absen latihan. Dokter tim Persib, Rafi Ghani, menyatakan Maitimo mengalami masalah pada pencernaannya.

Keluhan gelandang 33 tahun itu adalah perutnya kembung dan mual. Akibatnya, dia merasakan pusing dan tubuhnya lemas.

Lawan Bali United Ditunda, Bojan Hodak: Timnas Indonesia Sudah Bagus Kini Giliran Klub

"Lihat kondisinya besok. Maitimo sudah tak latihan dua kali. Kondisinya harus ditinjau oleh pelatih fisik, untuk menentukan bisa dimainkan atau tidak," kata Rafi, Senin 3 Juli 2017.

"Informasi terakhir sudah bagus, lebih baik kondisinya. Dia bilang masih pusing, tapi badannya lebih baik," lanjut dia.

Persib vs Borneo FC, Pieter Huistra: Pertarungan Dua Tim Top

Maitimo dan PSM sebenarnya punya hubungan yang kurang baik. Pada gelaran Piala Presiden lalu, Maitimo sempat membela PSM.

Kemudian, Juku Eja sempat ingin mempermanenkannya. Manajemen PSM mengaku sudah membayar uang muka kepada Maitimo, tapi pada akhirnya sang pemain gagal merapat dan memilih bermain untuk Persib.

Akademi Persib Cimahi (APC)

Gothia Cup 2025, Indonesia Diwakili Akademi Persib Cimahi

Babak Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025, telah rampung digelar di Stadion ASIOP, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, 23-24 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024