Marquee Player Sriwijaya Diklaim Lolos Verifikasi

Marquee player Sriwijaya FC, Tijani Belaid
Sumber :
  • Tunise Football

VIVA.co.id – Sriwijaya FC menuntaskan pergerakan di bursa transfer Liga 1 dengan mendatangkan marquee player berkebangsaan Maroko, Tijani Beleid. Dia pernah masuk dalam skuat Inter Milan di musim 2008 lalu.

Bungkam Persik Jadi Momentum Kebangkitan Persib Bandung

Kemudian dia hijrah ke Liga Republik Ceko bersama Slavia Praha. Sempat mengecap bermain di Liga Champions, Tijani meinggalkan catatan satu gol di kompetisi tersebut.

Namun, beragam kontroversi muncul. Banyak yang menilai Tijani tidak layak masuk dalam kategori marquee player, mengingat dia terakhir bermain untuk Inter 10 musim lalyu.

Arema FC Kenalkan 'Jubah Perang' Baru

Sedangkan operator kompetisi, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) memberi syarat khusus. Marquee player baru bisa diakui andai pernah bermain di delapan kompetisi kasta tertinggi dalam delapan tahun terakhir.

Kompetisi tersebut ialah LaLiga, Premier League, Bundesliga, Eredivisie, Serie A, Ligue 1, Liga Portugal, dan Liga Turki. Syarat lainnya si pemain pernah mentas di Piala Dunia dalam tiga edisi terakhir.

PSS Sleman Tunjuk Gustavo Lopez Sebagai Manajer

Meski begitu, manajemen Sriwijaya enggan disalahkan. Sebab, mereka mengklaim PT LIB sudah meloloskan Tijani dari verifikasi, itu tandanya dia sudah layak disebut sebagai marquee player.

"Kita kan kontrak berdasarkan hasil verifikasi. Kalau tidak lolos verifikasi bagaimana mau kita kontrak," tutur Sekretaris PT Sriwijaya Optimistis Mandiri, Faisal Mursyid kepada VIVA.co.id.

Terkait dengan kedatangan Tijani, Faisal menegaskan tidak akan ada lagi pergerakan di bursa transfer oleh tim berjuluk Laskar Wong Kito Galo. Saat ini skuat asuhan Oswaldo Lessa disebut sudah cukup mumpuni.

"Ini sudah yang terakhir pemain baru. Dia kita kontrak untuk satu musim ini" ujarnya.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir

Erick Thohir: Jangan Mimpi Liga Indonesia Masuk Papan Atas Asia

Dalam upaya untuk meningkatkan kualitas sepak bola Indonesia, PSSI di bawah kepemimpinan Ketua Umum Erick Thohir, menyatakan pentingnya penegakan aturan.

img_title
VIVA.co.id
20 Juni 2024