Usai Gagal Penalti, Bagaimana Kondisi Kim Kurniawan?
- Indonesiasc.com
VIVA.co.id – Kim Jeffrey Kurniawan menjadi aktor utama kegagalan Persib Bandung lolos ke final Piala Presiden 2017. Eksekusi penaltinya melambung dan membuat Persib kalah dengan skor 3-5, di babak tos-tosan.
Gagalnya Kim mengeksekusi penalti, disambut dengan reaksi beragam dari Bobotoh. Banyak yang mendukung dan memberikan semangat kepada Kim. Tapi, ada juga yang menghujatnya.
Akhirnya, Kim mencurahkan seluruh isi hatinya di akun media sosial miliknya. Dia mengaku begitu patah hati lantaran gagal penalti dan menyebutnya sebagai momen terburuk dalam kariernya.
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, pun angkat bicara soal kondisi anak asuhnya itu. Menurut Djadjang, Kim sudah mulai bangkit dan siap tampil di laga perebutan tempat ketiga Piala Presiden, melawan Semen Padang, besok.
"Tidak ada masalah apa-apa. Masalah Kim hanya satu, yaitu gagal menang menghadapi Pusamania Borneo. Masalah itu juga yang kami hadapi, tidak hanya Kim," kata Djadjang ketika dihubungi VIVA.co.id, Jumat 10 Maret 2017
"Dia hanya gagal mencetak gol melalui penalti, itu saja," lanjut dia. (one)