Arema Indonesia Yakin Bakal Tuai Dukungan Aremania

Logo Klub Arema Indonesia
Sumber :
  • http://adipura.webs.com

VIVA.co.id – Seiring dipulihkannya status Arema Indonesia oleh Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), kini di Malang ada dua klub dengan nama depan sama. Satunya lagi yakni kontestan Liga Super Indonesia (ISL), Arema FC.

Persib Larang Aremania ke Stadion Si Jalak Harupat

Hal ini tentu akan memicu persaingan dalam menggaet suporter. Meski nantinya tidak bermain di kasta tertinggi, namun manajemen Arema Indonesia yakin tetap akan mendapatkan dukungan dari Aremania.

"Kami tidak memikirkan suporter. Karena Aremania tahu, mana Arema Indonesia yang asli. Kami masih punya suporter," tutur Novi Zainal, mantan Istri pendiri Arema Indonesia, Lucky Acub Zainal, kepada VIVA.co.id, Rabu 11 Januari 2016.

Laga Kandang di Blitar Kondusif, Manajemen Arema FC Beri Aremania Diskon Tiket 5 Persen

Setelah pengampunan, PSSI menempatkan Arema Indonesia bermain di kompetisi kasta terbawah, Liga Nusantara. Novi mengaku, keputusan federasi itu tidak membuatnya puas.

Seperti diketahui, dari 7 klub yang mendapat pemulihan status, hanya Persebaya Surabaya yang bermain di Divisi Utama. Sedangkan Arema Indonesia, Persewangi Banyuwangi, Persibo Bojonegoro, Persema Malang, Lampung FC, dan Persipasi Bekasi bermain di Liga Nusantara.

Banyak Dipertanyakan, Arema FC Dalam Waktu Dekat Rilis Tiket Online

Hal inilah yang membuat Novi bertekad akan berjuang sekuat tenaga agar PSSI mau mengubah keputusannya. Dua hari lalu, usai melakukan pertemuan di tingkat manajemen, dia mengirimkan surat kepada PSSI yang isinya permintaan naik ke Divisi Utama.

"Saya akan berusaha sampai titik darah penghabisan, karena itu adalah pesan dari Pak Lucky Acub Zainal. Melakukan yang terbaik untuk Arema," tegas Novi. (one)

Head of Stadia and Matchday Operation Premier League, Peter Kay

Pekerjaan Rumah Premier League dan Liga Indonesia Masih Sama

Premier League tak seperti yang dibayangkan banyak orang. Kompetisi sepakbola bergengsi Inggris itu ternyata masih punya pekerjaan rumah terkait dengan suporter.

img_title
VIVA.co.id
4 Oktober 2024