Sriwijaya FC Pertahankan Top Scorer TSC

Penyerang Sriwijaya FC, Alberto Goncalves, usai cetak gol
Sumber :
  • http://www.indonesiansc.com

VIVA.co.id – Sriwijaya FC harus menendang satu legiun asingnya demi menghadapi kompetisi musim 2017. Kebijakan ini terpaksa diambil lantaran adanya pembatasan penggunaan pemain asing di Liga Super Indonesia 2017.

Sempat Unggul Cepat, Persiba Dikalahkan Sriwijaya FC

Seperti diketahui, dalam Kongres Tahunan PSSI yang digelar kemarin, disepakati bahwa penggunaan pemain asing maksimal tiga. Komposisinya adalah dua pemain non-Asia dan satu asal Asia.

Kebijakan ini membuat kubu Sriwijaya harus memutar otak. Sebab, sampai sekarang, mereka memiliki tiga pemain non-Asia di dalamnya.

Pembagian Grup 8 Besar Liga 2 dan 4 Tim Terdegradasi ke Liga 3

Ada Mauricio Maciel, Hilton Moreira, dan Alberto 'Beto' Goncalves. Sementara, satu slot pemain Asia sudah dipegang Yuu Hyun-koo.

Posisi Beto di Sriwijaya dipastikan aman. Manajemen Sriwijaya menyatakan Beto akan dipertahankan.

Sriwijaya FC Digugat Rp8,5 Miliar karena Kasus Wanprestasi

"Walau dia sudah berusia 35 tahun, performanya makin bagus. Jadi, bukan Beto (yang dicoret)," kata Sekretaris Sriwijaya, Ahmad Harris, saat ditemui di Bandung, semalam.

Sriwijaya juga sudah mendapatkan beberapa pemain anyar. Namun, sampai sekarang manajemen enggan membeberkan siapa saja pemain yang berhasil mereka rekrut.

"Pemain baru sudah ada dan kami telah berkomunikasi. Ada beberapa yang akan datang. Namanya nanti saja diumumkan," terang Harris.

Pemain Rans Cilegon FC merayakan gol

Rans Cilegon Kubur Mimpi Sriwijaya Lolos ke Liga 1

Rans Cilegon dan Sriwijaya main imbang di laga pamungkas Grup X Liga 2.

img_title
VIVA.co.id
22 Desember 2021