Tanggapan Semen Padang Ditinggal Raja Assist TSC
- antara
VIVA.co.id – Jelang bergulirnya perhelatan Liga Indonesia musim 2017, armada Semen Padang FC rupanya menerima kabar kurang menggembirakan. Pada musim depan, skuat Kabau Sirah harus menerima kenyataan akan ditinggal pilar andalannya.
Gelandang energik, Muhammad Nur Iskandar dipastikan tidak akan bergabung dengan tim kebanggaan warga sumatera Barat. Salah satu penggawa yang kerap didaulat sebagai pengatur serangan tim besutan Nilmaizar ini harus meninggalkan klub yang telah membesarkan namanya itu.
Direktur Teknik Semen Padang FC, Iskandar Zulkarnain Lubis mengatakan bahwa pemain yang musim lalu mengenakan nomor punggung 17 tersebut memiliki alasan pribadi yang menjadikan dirinya tak bisa memperkuat skuat Kabau Sirah musim depan.
Pemegang rekor assist terbanyak TSC 2016 itu tidak memperpanjang kontrak karena faktor keluarga. Dilansir situs resmi klub, Zulkarnaen Lubis pun menuturkan tanggapannya atas keputusan Nur Iskandar itu.
“Kita ingin Nur tetap bersama, karena dia telah menunjukkan kontribusi yang penting untuk tim. Tapi yang bersangkutan memiliki alasan lain. Nur Iskandar pemain pertama yang dipanggil untuk perpanjangan kontrak, karena kita ingin dia tetap bertahan di Semen Padang, tapi dia punya keputusan lain dan itu harus kita hormati” ungkap Zulkarnain.
Nur Iskandar terbukti tampil konsisten dan sangat diandalkan tim Semen Padang. Dari 34 laga TSC 2016, Iskandar tampil merumput dalam 32 pertandingan.