Bintang Timnas Indonesia Bantah Bakal Gabung Persib

Pemain Timnas Indonesia, Rizky Rizaldi Pora
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA.co.id – Performa gemilang winger tim nasional Indonesia, Rizky Pora di ajang Piala AFF 2016, membuat banyak klub tertarik merekrutnya. Salah satu klub yang saat ini santer dikaitkan adalah Persib bandung.

Antusiasme Tinggi Suporter, Tiket Barito Putera vs Malut United Ludes dalam 10 Menit

Saat memperkuat Tim Garuda di Piala AFF 2016, Rizky menunjukkan penampilan ciamik. Pemain kelahiran Ternate ini mencetak sepasang gol dan empat assist.

Namun saat dihubungi oleh VIVA.co.id, Rizky mengatakan semua pemberitaan di media yang mengaitkannya dengan Maung Bandung (julukan Persib) hanyalah isapan jempol belaka. Justru dia mengetahui kabar tersebut dari pemberitaan media.

Sedang dalam Performa Meyakinkan, Barito Putera Justru Terancam Ditinggal Pemain Bintang

"Sampai saat ini saya tidak tahu kabar itu (dikaitkan dengan Persib), justru saya tahu dari media. Ada media yang bertanya ke saya katanya kenapa saat Persib menelpon saya tak diangkat. Ada-ada saja. Kerjaan siapa sih itu? Saya kaget dengarnya, bahkan di media sosial banyak yang tag ke saya dan komentar macam-macam,. Nama saya jadi jelek," kata Rizky.

Bahkan, Rizky sendiri mengaku belum ada hasrat untuk meninggalkan Barito Putera. Dia mengaku, pihak klub bahkan sudah membuka pembicaraan soal perpanjangan kontrak.

Persib Kembali ke Jalur Kemenangan, Nick Kuipers : Bentuk Kekuatan Mental Tim

Sekedar informasi, kontrak Rizky di Barito Putera akan berakhir pada bulan Desember ini. "Ya, pihak klub sudah mulai pembicaraan (soal perpanjangan kontrak)," ucapnya.

"Saya mau bertahan di sini, di Barito. Selama manajemen masih menginginkan saya, saya akan sekuat tenaga membantu tim," katanya.

Barito Putera usai menjalani latihan sebelum laga kontra Malut United - Foto Dok Barito Putera

Fokus Bertahan di Liga 1, Barito Putera Targetkan Kemenangan Kontra Malut United

Tim sepak bola asal Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel), PS Barito Putera akan menjalani laga penting saat menjamu Malut United pada pekan ke-26 Liga 1

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2025