Puluhan Suporter Tertipu Tiket Palsu di Stadion Pakansari
- VIVA.co.id/Riki Ilham Rafles
VIVA.co.id – Puluhan suporter tim nasional Indonesia harus gigit jari, Sabtu 3 Desember 2016. Niat menyaksikan pertandingan leg pertama semifinal Piala AFF 2016, lawan timnas Vietnam di Stadion Pakansari, Cibinong, gagal karena tiket palsu.
Mereka urung masuk ke tribun penonton, karena tiket kategori 3 yang mereka beli seharga Rp200.000 tidak bisa digunakan. Mesin barcode scan mengeluarkan lampu berwarna hijau, menandakan tiket-tiket palsu.
Salah satu yang tertipu tiket palsu adalah Muharam, warga Bogor yang datang bersama rekan-rekannya. Mereka nekat membeli tiket dari calo, demi menyaksikan skuat Garuda membela harum nama bangsa.
Sialnya, bukan hanya harus membayar dua kali lipat, tiket yang mereka beli pun palsu. Kini, dia dan semua rekannya hanya bisa termenung di luar stadion. Mereka duduk di pagar menuju tangga, dengan penuh harap panitia pelaksana punya belas kasiihan.
"Kami warga Bogor mau menonton langsung, tapi kena tipu begini. Harapannya panitia mau kasih masuk," kata Muharam. Berbeda lagi dengan kasus yang dialami Agus. Warga Jakarta, itu mengaku membeli tiket di loket Gelora Bung Karno pada Jumat 2 Desember lalu.
Dua orang temannya bisa masuk, tapi tiket Agus dinyatakan palsu.