Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak
Jumat, 4 November 2016 - 11:32 WIB
Sumber :
- ANTARA FOTO/Rosa Panggabean
VIVA.co.id
- Kelompok suporter Persija Jakarta atau yang lebih dikenal dengan The Jakmania berniat melakukan resistensi terhadap hukuman PT Gelora Trisula Semesta (GTS), dengan berniat menggunakan atribut saat menghadapi Persib Bandung hari Sabtu, 5 November 2016.
Sebelumnya, The Jak masih dilarang menggunakan atribut sampai akhir musim setiap menonton pertandingan Persija. Aturan itu sudah berjalan selama beberapa pertandingan terakhir, sehingga kebanyakan warna oranye khas Persija tak terlihat.
Tetapi, pemandangan berbeda bakal terlihat di Stadion Manahan Solo besok. Mereka berniat menggunakan kostum dan atribut Persija meski masih dalam hukuman.
"PP The Jakmania menghimbau dan menganjurkan, meminta dan berharap teman-teman untuk #OrenkanManahan! Pakai atribut kebanggaan! Pakai atribut oren kalian, nyanyi kencang dengan lantang, lakukan atraksi kreatif, besok malam kita," tulis Pengurus Pusat The Jakmania dalam akun Twitter-nya.
"Polisi jaga keamanan, sortir atribut tugas panpel. Tetap niat kita baik gak rusuh kok. Kita cuma mau Sabtu malam. Euforia ini jangan terlalu berlebihan, tetap hargai tuan rumah dengan sopan santun dan tertib di Solo," ujar mereka mengingatkan untuk tetap menjaga keamanan.
Menurut PP The Jakmania, alasan mereka melakukan aksi ini karena Persija selalu kena hukuman dari GTS mengenai atribut ketika main Solo, meskipun GTS tidak bisa memberikan bukti sah seperti foto atau video.
"Satu sama banyak sama-sama dihukum! Tanggung, mendingan orenkan Manahan sekalian. Jadi, karena kita nurut engga nurut sama-sama dihukum, ya udahlah untuk lawan Persib kita Orenkan Manahan," ujarnya menjelaskan.
Tagar #OrenkanManahan sendiri sudah masuk ke jajaran trending topic Twitter pada Jumat ini. Meski mendapatkan banyak dukungan, aksi tersebut berujung kekhawatiran.
Karena, Persija baru saja mendapatkan sponsor baru untuk mengarungi tahun 2017 dan tengah membangun kembali kepercayaan dengan GTS dan pihak Kepolisian.
"Kembali ke niat, kita dukung Persija dengan baik dan benar sambil Sabtu malam," tambah pernyataan The Jakmania.
(mus)
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Karena, Persija baru saja mendapatkan sponsor baru untuk mengarungi tahun 2017 dan tengah membangun kembali kepercayaan dengan GTS dan pihak Kepolisian.