Animo Pendukung Berkurang, Persija Kurangi Cetak Tiket
VIVA.co.id – Persija kembali menggelar laga lanju?tan Torabika Soccer Championship melawan Perseru di Stadion Manahan Solo, Minggu, 2 Oktober 2016. Dalam laga tersebut, panitia hanya mencetak tiket sebanyak 3500 lembar.
Ketua Panpel Lokal Solo, Hery Isranto mengatakan bahwa pihak panitia pusat dalam hal ini Persija memilih Solo menjadi laga kandang melawan Perse Serui pada Minggu nanti. Laga tersebut akan digelar pada Minggu malam.
"Panitia Persija Pusat memang memilih Solo sebagai tuan rumah setelah mereka dilarang menggelar partai kandang di Jakarta. Nantinya Kick off dijadwalkan pukul 19.00 WIB," kata Hery kepada VIVA.co.id, Jumat, 30 September 2016.
Dikatakan dia, saat ini kedua tim telah tiba di Solo. Bahkan, masing-masing tim telah melakukan latihan di lapangan yang ada di Solo. "Untuk Persija latihan Jumat sore di lapangan Kotta Barat. Sedangkan Perseru selain latihan tadi pagi di Sriwedari, besok akan latihan di Manahan," imbuh Hery.
Untuk laga Persija melawan Perseru, lanjut Hery, pihak panpel pusat mengurangi jumlah tiket dalam pertandingan tersebut. Tiket yang akan dijual dalam laga nanti sekitar 3500 lembar, artinya terjadinya penurunan dibandingkan laga sebelumnya yang sempat mencetak 5000 lembar tiket.
"Jumlah tiket dikurangi karena animo pendukung Persija untuk nonton di Solo berkurang. Mungkin hal ini disebabkan oleh prestasi Persija yang akhir-akhir ini tidak meraih poin penuh," jelas Hery.