Kapten Persib Lempar Handuk dalam Perburuan Gelar TSC

Kapten Persib Bandung, Atep Ahmad Rizal
Sumber :
  • indonesiansc.com

VIVA.co.id – Menghadapi putaran kedua Torabika Soccer Championsip (TSC), kapten Persib menilai persaingan bakal ketat. Karena melihat dari klub lain yang gencar melakukan perekrutan pemain-pemain anyar.

Menang Telak Lawan PSS Sleman, Kemampuan Arema Jawab Kritik

Persib sendiri melakukan hal yang sama diputaran kedua. Persib resmi merekrut pemain Eks Timnas Australia U-23, Diogo Ferreira.

Ditambah, rencananya Persib bakal kedatangan pemain asal Argentina Marcos Flores untuk mengisi slot asing terakhir.

Persela Waspadai Motivasi Berlipat Pemain Persib

"Pasti tetap akan ketat persaingan karena bukan hanya Persib, tim papan atas pun melakukan perekrutan menambal kelemahan-kelemahan di tim dan semakin ketat persaingannya," ujar Atep, di Mess Persib, Bandung, Jumat 2 September 2016.

Menyikapi kondisi tersebut, Atep memilih untuk realistis. Diputaran kedua nanti pemilik nomor punggung 7 ini menargetkan timnya masuk empat besar.

Upaya Persib Meredam Rasa Percaya Diri Arema FC

"Buat kami targetnya realistis saja, untuk mengejar juara kan ketinggalan 10 poin mungkin terlalu jauh. Kami ingin target yang diberikan manajemen bisa tercapai artinya tetap di empat besar," lanjutnya.

Meski demikian, tak menjadi tolak ukur setiap tim yang berbenah bakal menjadi lebih solid atau semakin kuat. Bisa jadi, akan menjadi 'bumerang' buat tim itu sendiri seperti yang dialami Persib Bandung sebelumnya.

"Kami mencoba melihat tim kami sendiri aja lah, kami mencoba memperbaiki itu ya syukur-syukur mereka yang sudah kuat dengan datangnya pemain baru justru tidak semakin kuat karena butuh chemsitry," pungkasnya.

Pelatih Arema FC, Milomir. (Tria Adha/TIMES Indonesia)

Laga Lawan Persib Ditunda, Arema FC Tak Bisa Santai

Pelatih Arema akan tingkatkan intensitas latihan

img_title
VIVA.co.id
28 September 2019