Perseru Putus Tren Positif Persiba Balikpapan

Skuad Persiba Balikpapan di TSC
Sumber :

VIVA.co.id – Perseru Serui membuktikan diri sebagai tim yang tak hanya jago kandang. Bertandang ke markas Persiba Balikpapan, Sabtu 13 Agustus 2016, skuad asuhan Hanafi mampu menang dengan skor 2-1.

Persatu Tuban Berharap Jaga Tren Kemenangan

Perseru lebih membuka keunggulan saat pertandingan baru memasuki menit ke-16. Penyerang mereka, Yoksan Ama berhasil mengelabui penjaga gawang tim tuan rumah, Yoewanto Stya beny.

Tertinggal satu gol, Beruang Madu perlahan bangkit. Pada menit ke-30, skuad asuhan Jaino Matos berhasil menyamakan kedudukan melalui gol yang dicetak oleh pemain sayap andalan mereka, Siswanto.

Ditahan Badak Lampung, Borneo FC Tembus 5 Besar

Memasuki babak kedua, tempo permainan semakin meningkat. Akan tetapi, saat sedang gencar melancarkan serangan, gawang Persiba justru kembali mampu dibobol oleh tim tamu.

Gelandang bertahan klub berjuluk Cenderawasih Jingga, Ronaldo Moesido memberikan keunggulan menjadi 2-1. Skor tersebut bertahan hingga wasit meniupkan peluit tanda pertandingan usai.

Banyak Catatan, Bagaimana Nasib Stadion Perseru Badak Lampung

Hasil ini membawa Perseru merangsek ke posisi 8 klasemen sementara Torabika Soccer Championship (TSC). Mereka mengumpulkan 21 poin hasil dari 15 pertandingan.

Sedangkan Persiba turun 1 peringkat ke posisi 10. Mereka baru meraup 19 poin dari 15 pertandingan. Kekalahan ini sekaligus memutus hasil positif mereka yang tak pernah kalah di 4 pertandingan terakhir.

Susunan pemain

Persiba Balikpapan: Yoewanto Stya Beny; Frengky Turnando, Abdul Rahman, Dirkir Kohn Glay, Iqbal Samad; Antonio Teles, Kurniawan Karman (Abdul Aziz 58'), Siswanto, Gideon Way (Heri Susanto 58'), Oktavianus Maniani (Rahel Radiansyah 58'); Shohei Matsunaga

Perseru Serui: Choirun Nasirin; Yesaya Desnam, Henry Njobi Elad, Sugiono (Jhon Alex Wayoi 89'), Bilibig Dian Mahrus; Ronaldo Meosido, Septinus Alua, Arthur Barrios Bonai; Yoksan Ama (Paulus Hisage 75'), Gakou Amadou, Irfan Yunus Mofu (Boas Artururi 44')

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya