Berbalas Gol di Babak Kedua, PSM Sukses Kalahkan Persiba
- Indonesiansc.com
VIVA.co.id – PSM Makassar sukses merebut tiga poin di pekan ke-10 Torabika Soccer Championship (TSC) usai menang 3-2 atas Persiba Balikpapan. Bermain di kandang sendiri, Stadion Andi Mattalatta, Mattoangin pada Sabtu 16 Juli 2016, Juku Eja bermain impresif.
Pertandingan berjalan dengan tempo cepat di menit-menit awal. Kedua tim bergantian saling jual beli serangan, sehingga benturan-benturan di atas lapangan pun tak bisa lagi dielakkan.
Di menit ke-23, Persiba terpaksa bermain dengan 10 orang pemain. Dirkir Kohn Glay diganjar kartu kuning kedua oleh wasit Iwan Sukoco karena menjegal Ferdinand Sinaga dengan keras.
Tuan rumah berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-25. Gelandang PSM, Ridwan Tawainella berhasil membobol gawang tim tamu yang dijaga Alfonsius Kelvan dengan tendangan terukur ke sudut kiri.
Meski banyak mendapatkan peluang, namun tuan rumah tak mampu menambah keunggulan. Hingga wasit meniupkan peluit tanda 45 menit babak pertama usai, skor 1-0 tetap bertahan.
Di babak kedua, Persiba tampil menggila. baru lima menit bergulir, skuad asuhan Jaino Matos sukses mencetak dua gol balasan. Pertama terjadi pada menit ke-48 melalui Kurniawan Karman.
Selang dua menit kemudian giliran Shohei Matsunaga yang mencatatkan namanya di papan skor. Legiun asing asal Jepang tersebut meneruskan umpan matang yang disetorkan oleh Vinicius Ries.
Berbalik tertinggal, tuan rumah tak ingin malu. Pada menit ke-56 giliran Ferdinand Sinaga yang membuktikan ketajamannya. Menyambut umpan tandukan dari Muchlis Hadi Ning, pemain berusia 27 tahun tersebut sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2.
Ferdinand menjadi momok menakutkan bagi lini pertahanan Persiba. Selang empat menit kemudian, dia berhasil mencetak gol keduanya di pertandingan ini dan mengubah kedudukan menjadi 3-2 untuk keunggulan PSM.
Hasil ini membawa skuad asuhan Robert Rene Alberts merangsek ke posisi 14 klasemen sementara TSC dengan raihan 10 poin. Sedangkan Persiba turun ke peringkat 15 dengan torehan 9 poin.
Susunan pemain
PSM: Dimas Galih Pratama; Ardan Aras, Hendra Wijaya, Wasyiat Hasbullah (Syamsul Bachri Haeruddin 74'), Achmad Sumardi; Rasyid Assahid Bakri, Rizky Pellu, Ridwan Tawainella; Muhammad Rahmat (Hasan Basri Lohi 46'), Ferdinand Sinaga, Muchlis Hadi Ning
Persiba: Alfonsius Kelvan; Abdul Rahman, Asep Budi Santoso, Dirkir Kohn Glay, Iqbal Samad (Vinicius Ries 34'); Abdul Aziz Lutfi Akbar (Rahel Radiansyah 77'), Antonio Adriano Teles, Bima Sakti, Kurniawan Karman; Syamsir Alam (Heri Susanto 34'), Shohei Matsunaga